Kerja Nyata Andi Utta-Edy Manaf Wujudkan Tujuan Kemerdekaan

  • Bagikan
Bupati Andi Utta saat meninjau pengaspalan jalanan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Pemerintah Kabupaten Bulukumba di bawah kepemimpinan Bupati Andi Muchtar Ali Yusuf (Andi Utta) dan Wakil Bupati Andi Edy Manaf telah menunjukkan kinerja yang luar biasa dalam mewujudkan tujuan kemerdekaan melalui berbagai pencapaian signifikan selama masa pemerintahan mereka.

Di bidang infrastruktur, Pemkab Bulukumba telah melaksanakan berbagai proyek besar, termasuk penataan Pantai Merpati, revitalisasi Pesanggrahan Tanete, renovasi Kantor Bupati Bulukumba dan Tribun Lapangan Pemuda, pembangunan Gedung Pinisi, serta penyelesaian Mal Pelayanan Publik (MPP).

Selain itu, perbaikan jalan dan jembatan dengan anggaran total Rp237 miliar, termasuk pembangunan jalan lingkar Lemo Lemo menuju Bira, juga telah dilaksanakan untuk mendukung mobilitas dan pertumbuhan ekonomi.

Sektor pengairan tidak luput dari perhatian, dengan peningkatan jaringan irigasi menggunakan beton pracetak serta pembangunan Kolam Labuh Bentenge dan Pelabuhan Lembang Keke Kajang.

Untuk mendukung perekonomian masyarakat, Pemkab Bulukumba juga membangun sejumlah pasar, seperti Pasar Sentral, Pasar Tanete, Pasar Anrihua Kindang, dan Pasar Kalimporo Kajang. Pusat Industri Kecil Menengah (IKM) Tenun Bira juga telah didirikan sebagai upaya mendukung industri lokal.

Bupati Andi Utta dan Wabup Andi Edy Manaf juga fokus pada peningkatan kesejahteraan petani dan nelayan melalui Program Bibit Unggul dan Program 1000 Rumpon.

Di bidang olahraga, Pemkab Bulukumba menunjukkan komitmennya dengan sukses menjadi tuan rumah berbagai ajang bergengsi, termasuk Porprov Sulawesi Selatan 2022, dan sukses menyelenggarakan Turnamen Sepak Bola Bupati Cup tiga kali berturut-turut.

Pemerintah juga memprioritaskan revitalisasi infrastruktur olahraga, seperti Stadion Mini Bulukumba, Lapangan Tenis Tanjung Bira dan Tanete, serta GOR Bulukumba, dengan rencana pembangunan sirkuit balap motor di Bira tahun ini.

Di sektor kesehatan, Pemkab berhasil mempertahankan Akreditasi Paripurna Bintang 5 bagi RSUD H Andi Sulthan Dg Radja, menjadikannya Rumah Sakit Pendidikan Satelit untuk Fakultas Kedokteran UMI Makassar dan RS Ibnu Sina YW-UMI Makassar.

Selain itu, juga telah pembangunan RS Pratama Tanete yang telah terbukti berhasil meningkatkan kulaitas pelayanan. Serta, raihan Universal Health Coverage (UHC) Awards 2024 membuktikan komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan layanan kesehatan di Kabupaten Bulukumba.

Pada bidang pendidikan dan sosial, Pemkab Bulukumba berhasil menurunkan angka Anak Tidak Sekolah (ATS), meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), serta menurunkan angka kemiskinan dan stunting. Festival Pinisi masuk dalam 100 Kharisma Event Nusantara (KEN) Kemenpar Ekraf, sementara Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) diraih pada 2022 dan 2023.

Di sisi keagamaan dan sosial, Pemkab juga terus membangun sarana ibadah, seperti Masjid Terapung Tanjung Bira dan Pintu Gerbang Kota Bulukumba. Selain itu, pengendalian banjir dalam kota serta program berburu hama babi menjadi perhatian serius pemerintah.

Dalam hal tata kelola pemerintahan, Kabupaten Bulukumba meraih berbagai penghargaan, seperti Penghargaan Kabupaten Layak Anak, Kabupaten Peduli HAM, Inovasi Administrasi Negara (Inagara), dan Kabupaten Sehat.

Pemkab juga diakui sebagai Penyalur Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Terbaik 2023. Komitmen untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik juga terlihat dari upaya Pemkab memastikan layanan administrasi kependudukan (Adminduk) dapat diakses hingga tingkat desa.

Selama tiga tahun terakhir, Kabupaten Bulukumba berhasil mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK, serta meraih Piala Adipura berturut-turut pada 2022 dan 2023.

Di bidang pendidikan, berbagai penghargaan telah diterima, termasuk dari UNESCO yang menjadikan Bulukumba sebagai percontohan Program Penanganan ATS. Sementara itu, Bupati Bulukumba mendapat penghargaan sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Madya dan Peduli Penyiaran Terbaik di Sulsel pada 2023.

Berbagai capaian ini membuktikan bahwa di bawah kepemimpinan Andi Utta dan Andi Edy Manaf, Kabupaten Bulukumba terus bergerak maju, mengukir prestasi di berbagai bidang, dan berkomitmen untuk kesejahteraan seluruh masyarakat.****

  • Bagikan

Exit mobile version