Tim gerak jalan SDN 171 Loka.
BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Tim gerak jalan SD Negeri 171 Loka Kabupaten Bulukumba, berhasil meraih juara 1 Putri dan juara 2 Putra lomba gerak jalan indah jenjang Sekolah Dasar (SD) sederajat tingkat Kabupaten Bulukumba, yang diselenggarakan Pemkab Bulukumba dalam memeriahkan HUT RI ke 79 Tahun 2024.
Gerak Jalan Indah Tingkat SD ini merupakan acara tahunan yang sangat ditunggu – tunggu warga. Bagi pelajar SD Gerak Jalan Indah ini adalah suatu pertujukan yang sangat luar biasa. Sebuah kebanggan bagi mereka jika tampil.
Tim gerak jalan SDN 171 Loka putri.
Atas keberhasilan SDN 171 Loka Bulukumba, meraih juara menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi sekolah. Seperti yang disampaikan oleh Kepala SDN 171 Loka, Muhammad Anshar, Ia menyampaikan ini suatu kebanggaan yang luar biasa. Pasalnya, tahun lalu SDN 171 Loka hanya meraih juara 3.
"Tekad kami di SD Negeri 171 Loka adalah mempersembahkan yang terbaik kepada masyarakat Bulukumba semampu kami agar menjadi juara di hati penonton masyarakat Bulukumba," ujarnya, Minggu, 18 Agustus 2024.
Sementara itu, Irman salah satu guru SDN 171 Loka mengatakan prestasi tidak lepas dari kerja sama atau kolaborasi yang baik dengan semua guru di SDN 171 loka. Begitupun orang tua yang selalu memberikan dukungan kepada sekolah dan anaknya. Begitupun dengan dukungan kepala sekolah yang luar biasa memberikan semangat kepada semua guru-guru dan peserta didik.
"Harapan semoga anak-anak lebih bersemangat belajar baik intrakurikuler maupun ekstrakurikulernya di sekolah. Ini adalah sebuah motivasi yang baik untuk lebih maju dan berkembang ke depan," tutupnya. **