BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pengurus Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan dan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kabupaten Bulukumba, resmi dilantik. Pelantikan tersebut berlangsung di Gedung Pinisi, Sabtu, 31 Agustus 2024.
Bupati Bulukumba, H Andi Muchtar Ali Yusuf menyampaikan dengan dibentuk dan dilantiknya PABPDSI maka diharapkan PABDSI ini mampu bersinergi dengan kelembagaan di desa.
"Diharapkan ada kolaborasi, sinergitas antar seluruh kelembagaan di desa, agar pelaksanaan pelayanan pemerintahan di desa bisa maksimal," katanya, saat menghadiri pelantikan PABPDSI.
Sementara itu, Ketua PABDSI Bulukumba, Asdar menyampaikan ucapan rasa terima kasih kepada dinas pmd, panitia dan seluruh stakeholder.
"Untuk kesuksesan PABPDSI di Bulukumba tentu kita sangat membutuhkan pendampingan dari dinas pmd selaku pembina," katanya, Minggu, 1 Mei 2024.
Selain itu, Asdar berkomitmen untuk melakukab kolaborasi dengan sesama lembaga pemerintahan desa yang ada di Bulukumba.
"Dukungan dari teman-teman pengurus dan teman-teman BPD harus selalu bersinergi e dalam melaksanakan program kerja PABPDSI Bulukumba yang pada akhirnya mengangkat harkat dan martabat BPD," tutupnya. (**)