KINDANG, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Sipaenre, Kecamatan Kindang, memprogramkan pembangunan sumur bor. Program tersebut dianggarkan melalui anggaran desa.
Kepala Desa Sipaenre, Arifuddin mengatakan bahwa pembangunan sumur bor tersebut, merupakan salah satu upaya pemerintah desa untuk memudahkan warga memperoleh air bersih.
"Saat musim kemarau, terkadang masih banyak warga yang kesulitan mendapatkan air bersih. Sehingga kami memprogramkan pembangunan sarana dan prasarana air bersih," katanya, Rabu, 4 September 2024.
Menurutnya, pembangunan sumur bor tersebut telah diusulkan melalui musyawarah desa dan ditetapkan sebagai program prioritas di tahun 2025 mendatang.
"Pembangunan sumur bor ini juga tentunya bukan hanya menjadi usulan pemerintah saja, melainkan memang juga usulan dari warga. Sehingga ini sangat penting diakomodir bersama-sama," jelasnya.
Arifuddin menambahkan, pada proses pembangunan sumur bor tersebut nantinya diharapkan masyarakat mampu berperan aktif membantu pemerintah desa.
"Misalnya agar sumur bor ini manfaatnya bisa lama dirasakan, maka diharapkan warga bisa bersama-sama menjaga sarana dan prasarana air bersih ini," tutupnya. (**)