BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Kabar duka datang dari dunia politik Bulukumba. Politisi Partai Gerindra, Andi Arman, dikabarkan meninggal dunia saat menjalankan ibadah Umrah di Makkah, Kamis, 5 September 2024.
Berdasarkan informasi yang dihimpun RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Andi Arman memang sebelumnya sempat mengeluh tidak enak badan dan merasakan pegal di seluruh badannya.
Jenazah Andi Arman saat ini berada di tanah suci Makkah, rencananya akan disalati di Masjidil Haram.
Andi Arman ini merupakan mantan anggota DPRD Bulukumba periode 2014-2019. Pada Pemilu 2019, ia kembali maju sebagai calon legislatif melalui Partai Gerindra, namun tidak terpilih.
Hal yang sama terjadi pada Pemilu 2024, di mana Andi Arman kembali mencalonkan diri di Dapil Herlang-Kajang, namun gagal meraih kursi.
Semasa hidupnya, Andi Arman dikenal sebagai sosok yang mudah bergaul dan politisi pekerja keras. Rekan-rekannya mengingatnya sebagai pribadi yang hangat dan berdedikasi dalam pekerjaannya, terutama dalam mengadvokasi kepentingan masyarakat di dapilnya.
Kabar meninggalnya Andi Arman di tanah suci telah mengundang duka mendalam dari keluarga, sahabat, serta kolega politiknya di Bulukumba.*****