Dinkes Serahkan 1 Unit Ambulans kepada Baznas

  • Bagikan
Serah terima mobil ambulans dari Dinkes ke Baznas Bulukumba.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Dinas Kesehatan Kabupaten Bulukumba, menyerahkan 1 unit mobil ambulans kepada Baznas Bulukumba. Serah terima tersebut berlangsung, Rabu, 4 September 2024.

Kepala Dinkes Bulukumba, dr Amrullah mengatakan ambulans yang diserahkan berupa mobil jenis Innova.

"Kami berharap dengan hadirnya armada ambulans Baznas, kegiatan-kegiatan kemanusiaan dan sosial, serta transportasi pasien yang dibiayai oleh Baznas dapat dimaksimalkan, sehingga semakin banyak masyarakat yang tertolong dengan hadirnya ambulans ini," katanya, Kamis, 5 September 2024.

Sementara itu Pimpinan Baznas Bulukumba, H Muhammad Yusuf Shandy menyampaikan ambulans yang diserahkan merupakan ambulans dari puskesmas.

"Saat inikan ada mobil ambulans baru untuk puskesmas, jadi Baznas bermohon ke Dinkes. Dan pihak Dinkes menyetujui permohonan Baznas dan diserahkanlah 1 unit ke Baznas," jelasnya.

Mobil layanan sosial atau ambulans tersebut akan digunakan untuk membantu masyarakat kurang mampu, misalnya saat hendak berobat ke rumah sakit ataupun saat keluar dari rumah sakit.

"Bisa juga digunakan apabila ada pasien kurang mampu yang mau dirujuk, baik itu di kabupaten maupun ke luar Bulukumba," tutupnya. (***)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi
  • Bagikan