Bawaslu Bantaeng Awasi Ketat Proses Rekrut KPPS

  • Bagikan
Foto: Ningsih Purwanti Ketua Bawaslu Bantaeng. (Ist)


BANTAENG, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bantaeng lakukan koordinasi dengan Panitia Pengawas (panwas) kecamatan dan Kelurahan/Desa untuk maksimalkan pengawasan proses pembentukan penyelenggara adhoc Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pilkada 2024.

Proses rekrutmen badan adhoc KPU ini sudah mulai dibuka dari tanggal 17-28 September 2024

“Fokus teman-teman Panwascam dan PKD akan terbagi, sehingga perlu dimaksimalkan agar semua dapat diawasi,” kat Ningsih Purwanti Ketua Bawaslu Bantaeng

Panwascam dan PKD diminta agar cermat memastikan calon KPPS benar-benar berintegritas, tidak berafiliasi dengan salah satu paslon, dan tidak pernah melakukan aktivitas-aktivitas yang mengarah pada kegiatan dukung mendukung paslon tertentu.

Media sosial para pendaftar juga harus menjadi objek pengawasan, guna memastikan postingan-postingan pendaftar tidak ada unsur yang memihak pada salah satu paslon.

“Hal tersebut menunjukkan sikap tidak netral dan dapat mempengaruhi pelaksanaan tugas dan tanggung jawabnya sebagai KPPS,” lanjut Ningsih.

Bawaslu Bantaeng juga telah mengimbau KPU Bantaeng, untuk memastikan kepatuhan setiap tahapan dalam proses rekrutmen KPPS, mulai dari waktu pengumuman pendaftaran, waktu pelaksanaan seleksi sampai penetapan.

Dia juga mengigatkan perekrutan KPPS harus memperhatikan 30% keterpenuhan perempuan.

“Diharapkan KPU Bantaeng bersama jajarannya memperhatikan mekanisme, prosedur dan tata cara proses seleksi KPPS agar tidak dipersoalkan kemudian hari”, tutup Ningsih. (Mad/Has)

  • Bagikan

Exit mobile version