Gandrungi Program Pembangunan Andi Utta-Edy Manaf, Ratusan Emak-emak Jalan Cumi-cumi Solid Dukung Harapan Baru

  • Bagikan
Kampanye Andi Edy Manaf di Jalan Cumi-cumi, Kelurahan Ela-ela, Kecamatan Ujungbulu, Senin, 30 September 2024

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Calon Wakil Bupati Bulukumba, Andi Edy Manaf, memanfaatkan masa kampanye Pilkada 2024 dengan bersosialisasi bersama ratusan warga, yang mayoritas adalah kalangan emak-emak, di Jalan Cumi-cumi, Kelurahan Ela-ela, Kecamatan Ujungbulu, pada Senin, 30 September 2024.

Kehadiran Andi Edy Manaf disambut antusias oleh warga setempat. Mereka menyatakan komitmennya untuk mendukung Pasangan Calon (Paslon) Nomor Urut 02, Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Edy Manaf.

Bukan tanpa alasan namun mereka mengaku solid mendukung Harapan Baru karena kinerjanya yang dinilai terbukti, terutama dalam pembangunan infrastruktur yang manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat.

Salah satu program yang paling menarik perhatian warga Ela-ela, yang mayoritas berprofesi sebagai nelayan, adalah pembangunan kolam labuh dan program 1.000 rumpon. Program ini dinilai sangat membantu perekonomian masyarakat, terutama bagi para nelayan.

"Kalau kita lihat sekarang, Bulukumba sudah banyak berubah. Kolam labuh sudah ada, nanti juga akan dibangun pelelangan ikan seperti di Sinjai. Kami, masyarakat nelayan, sangat merasakan manfaat dari pembangunan ini," ujar Anti, warga Jalan Cumi-cumi Lorong 2.

Andi Darni, warga lainnya, turut memberikan apresiasi terhadap kepemimpinan Andi Utta dan Andi Edy Manaf.

Menurutnya, pembangunan di Kabupaten Bulukumba jauh lebih berkembang dibandingkan sebelumnya, dan ia berharap program tersebut dapat terus berlanjut.

"Kalau bisa, pembangunan ini terus dilanjutkan, terutama untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Bulukumba. Saya pribadi siap mendukung dan berjuang bersama teman-teman lainnya untuk kemenangan Andi Utta dan Andi Edy," kata Andi Darni.

Dalam kesempatan tersebut, Andi Edy Manaf menekankan bahwa pembangunan infrastruktur yang dilakukan selama masa kepemimpinannya bukan hanya untuk mempercantik daerah, tetapi juga untuk meningkatkan kualitas pelayanan pemerintahan serta membangun fondasi ekonomi yang lebih kuat bagi masyarakat Bulukumba.

"Pembangunan ini tidak hanya untuk infrastruktur fisik, tetapi juga untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, serta meningkatkan kualitas SDM para pegawai pemerintahan," jelas Andi Edy Manaf.

Ia juga menambahkan bahwa infrastruktur yang dibangun adalah bagian dari upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga bukan sekadar bangunan fisik, melainkan sarana untuk mencapai tujuan ekonomi yang lebih baik bagi Kabupaten Bulukumba.****

  • Bagikan

Exit mobile version