BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Calon Bupati (Cabup) Bulukumba nomor urut 2, Andi Muchtar Ali Yusuf, menggelar kampanye dialogis di Kelurahan Tanah Jaya, Kecamatan Kajang, pada Senin, 30 September 2024. Kampanye ini disambut antusias oleh warga setempat, termasuk salah satu tokoh masyarakat Kajang, Abd Kahar Muslim.
Kahar Muslim, mantan anggota DPRD Bulukumba, secara tegas menyatakan dukungannya untuk pasangan Andi Utta-Edy Manaf. Ia juga meminta warga Kajang untuk tidak terpengaruh oleh isu-isu kedaerahan yang beredar.
“Jangan mau diprovokasi masalah suku. Siapa bilang Kajang jadi anak tiri? Banyak jalan yang dikerja di masa Andi Utta-Edy Manaf, termasuk di Kajang,” ujar Kahar Muslim.
Lebih lanjut, Kahar Muslim menekankan bahwa Andi Utta adalah pemimpin yang mencintai budaya Kajang. Hal ini terlihat dari seringnya pemerintah menggunakan pakaian adat Kajang dalam berbagai kegiatan daerah maupun di tingkat nasional.
"Saking cintanya dengan Kajang, setiap ada kegiatan selalu menggunakan nama Kajang. Dan saat ini kita tahu, pemerintah sedang membangun Gedung Ammatoa," jelas Kahar Muslim.
Peletakan batu pertama pembangunan Gedung Ammatoa sendiri telah dilakukan oleh Pj Bupati Bulukumba, Muhammad Rasyid, hari ini. Gedung tersebut diharapkan akan menjadi simbol penting pelestarian budaya Kajang.
Andi Muchtar Ali Yusuf, dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi atas kesetiaan Kahar Muslim kepada pasangan Harapan Baru, yang telah mendukungnya sejak Pilkada 2020. Ia menegaskan komitmennya terhadap pelestarian budaya di Bulukumba.
“Kami sangat peduli dengan budaya, makanya kami bangun Gedung Ammatoa,” kata Andi Utta. Ia juga memberikan contoh negara Jepang yang berhasil menarik kunjungan wisatawan berkat keberhasilannya merawat dan melestarikan budayanya.
“Kami mencontoh Jepang, negara ini dikunjungi banyak orang karena mampu menjaga dan merawat budayanya,” pungkas Andi Utta.****