BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Calon bupati Bulukumba nomor urut 2, Andi Muchtar Ali Yusuf, melanjutkan kampanye dialogis di Desa Balong, Kecamatan Ujung Loe, Kamis (3/9/2024) malam.
Bupati bertagline 'Harapan Baru, Dikerja Bukan Dicerita' ini, dihadiri seribuan orang.
Kursi yang disediakan oleh pelaksana kegiatan tak cukup menampung banyaknya warga yang datang.
Saat tiba dilokasi kegiatan, Andi Utta disambut lantunan salawat, sebagai penanda rasa syukur di bulan maulid nabiullah Muhammad SAW.
Sebelum bertolak ke Desa Balong, Andi Utta menghadiri undangan maulid di Desa Seppang, Kecamatan Ujung Loe.
Warga Desa Seppang, Ambo, mengaku antusias menunggu kedatangan calon petahana itu.
Ia mengaku telah melihat hasil kerja nyata Andi Utta selama menjabat bupati.
"Ternyata baru tiga tahun ya. Tapi ini sudah ada peningkatan, tadi saya dengar, perbaikan jalan sudah 290-an km lebih," kata dia.
Ambo juga menyinggung kondisi jalan di Desa Balong, namun ia yakin, jalan poros tersebut juga bakal dikerja oleh Andi Utta.
"Kita berharap jalanan ini bisa dikerja juga. Tapi kita mengerti, ini pastinya bertahap, tidak mungkin juga kan langsung sekaligus," kata Ambo.
"Yang jelas kita sudah lihat komitmen pak bupati, bahwa memang bukan hanya cerita tapi memang terbukti bekerja. Lanjutkan 2 kali lebih baik," lanjutnya.
Legislator PAN, Syamsir Paro yang juga hadir dalam kegiatan ini, menjelaskan kepada masyarakat terkait kondisi Bulukumba di awal kepemimpinan Andi Utta.
Ia membeberkan, bahwa Bulukumba, Indonesia, bahkan di seluruh dunia, sedang disibukkan dengan penanganan Covid-19 kala itu.
Sehingga pemerintah, termasuk Andi Utta dan Edy Manaf konsentrasi pada penanganan pandemi tersebut.
"Tapi, luar biasa yang kita lihat hari ini. Pak bupati masih bisa memaksimalkan waktu kurang lebih 3 tahun untuk membangun Bulukumba. Meskipun di awal-awal semua terfokus ke penangangan pandemi," kata Syamsir Paro.
Bahkan, mulai dari perbaikan infrastruktur jalan, irigasi, pembangunan Gedung Pinisi, Pasar Sentral, hingga revitalisasi Pantai Merpati masih bisa digenjot oleh Andi Utta - Edy Manaf.
"Dan seperti Pantai Merpati misalnya, di sana sudah berputar perekonomian, UMKM mulai bangkit, dan ini menjadi salah satu bukti bahwa memang dikerja bukan dicerita," pungkasnya.
Ibu Rika, warga setempat mengapresiasi pembangunan dari pemerintahan Harapan Baru.
Dia juga kagum dengan niat baik Bupati Andi Utta yang rela mewakafkan gaji untuk kebaikan.
"Sulit menemukan pemimpin seperti HB yang tulus dan ikhlas untuk daerah. Memikirkan rakyat," singkatnya saat ditemui usai kampanye.
Pada kegiatan ini tampak juga hadir tokoh masyarakat seperti Indris Aman dan Andi Muttamar. ****