Apel Pagi Jumat, Tradisi Disiplin di MAS Darul Istiqamah Bulukumba

  • Bagikan
Apel pagi Jumat di MAS Darul Istiqamah Bulukumba, pada Jumat pekan lalu.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Untuk meningkatkan kedisiplinan peserta didik dalam kegiatan belajar mengajar (KBM), MAS Darul Istiqamah Bulukumba rutin melaksanakan apel pagi setiap Jumat.

Seluruh peserta didik dari MAS Darul Istiqamah dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Darul Istiqamah Bulukumba mengikuti apel pagi sesuai dengan aturan, peserta didik diwajibkan hadir lima menit sebelum apel dimulai.

Kegiatan apel pagi tersebut bertujuan untuk membentuk karakter peserta didik, terutama dalam hal kedisiplinan. Apel pagi dilakukan lebih awal sebagai salah satu langkah pembinaan agar peserta didik yang mondok di asrama, yang merupakan bagian dari Pondok Pesantren Darul Istiqamah Cabang Ponci Bulukumba, mampu menjalankan aktivitas belajar dengan lebih tertib.

Apel Jumat pagi yang dilaksanakan Jumat lalu, dipandu oleh alumni kelas XII angkatan 2023 yang kini memiliki peran sebagai Pembina Kepesantrenan. A. Hijarah, salah satu alumni, dalam amanatnya menyampaikan kepada adik-adiknya untuk selalu menjaga kedisiplinan.

"Adik-adikku, kalian adalah generasi penerus bangsa. Disiplin adalah kunci kesuksesan. Dengan disiplin, urusan-urusan duniawi kalian akan terasa lebih mudah. Mulailah dari sekarang, seperti yang kita lakukan hari ini," ungkapnya penuh semangat.

Menurutnya, pendidikan karakter yang dikemas melalui apel pagi ini tidak hanya berfungsi untuk menekan angka keterlambatan dalam jam pelajaran pertama, tetapi juga menjadi sarana penyampaian informasi penting bagi peserta didik. 

Ia menuturkan apel pagi yang berlangsung selama kurang lebih 15 menit tersebut akan terus dilaksanakan selama enam bulan ke depan. 

"Alumni angkatan 2023 akan memandu apel secara bergiliran, membina siswa putri MAS Darul Istiqamah agar terus disiplin dalam menjalani aktivitas keseharian mereka," tutupnya. **

Penulis: SumEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan