Optimis Bulukumba Raih Adipura Tiga Kali Berturut-turut, Target Naik Kelas Adipura Kencana 2024

  • Bagikan
Arak-arakan Adipura 2022 yang diraih Bulukumba tahun 2023 lalu

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten Bulukumba optimis dapat kembali mempertahankan penghargaan Adipura untuk tahun 2024. Bahkan, target kali ini lebih tinggi dengan upaya meraih Adipura Kencana, penghargaan yang lebih prestisius dalam bidang lingkungan hidup.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLHK) Bulukumba, Andi Uke Indah Permatasari, menyampaikan bahwa meski target utama adalah Adipura Kencana, pihaknya tetap berupaya setidaknya mempertahankan Adipura.

"Target kami sebenarnya naik kelas ke Adipura Kencana. Tapi kalaupun belum bisa ke sana, setidaknya bisa mempertahankan Adipura," ujar Andi Uke saat diwawancarai RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Senin, 14 Oktober 2024.

Adipura Kencana adalah penghargaan tertinggi dalam program Adipura. Penghargaan ini diberikan kepada kota atau kabupaten yang menunjukkan prestasi luar biasa dalam pengelolaan lingkungan, terutama dalam kebersihan dan pengelolaan sampah yang berkelanjutan.

Berbeda dengan Adipura reguler, Adipura Kencana diberikan kepada daerah yang tidak hanya berhasil mempertahankan kualitas lingkungan yang baik, tetapi juga memiliki inovasi dan konsistensi tinggi dalam menjaga kelestarian lingkungan serta melakukan upaya mitigasi terhadap perubahan iklim.

Andi Uke menambahkan, meskipun waktu kedatangan tim penilai Adipura belum diketahui, DLHK Bulukumba selalu siap dan optimis untuk dinilai. Menurutnya, penghargaan Adipura hanyalah bonus dari upaya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan.

"Pada dasarnya, predikat Adipura itu hanya bonus. Yang utama adalah bagaimana kita menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan secara berkelanjutan," jelasnya.

Sebagai bentuk keseriusan, Pemkab Bulukumba tidak hanya fokus pada program kebersihan kota, tetapi juga aktif dalam mengedukasi masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan.

Edukasi dan kampanye kebersihan terus digalakkan, terutama untuk mengubah perilaku masyarakat dalam hal membuang sampah.

"Meski Bulukumba akan dinilai, tapi kita harus tanamkan bahwa kebersihan adalah bagian dari diri kita dan tanggung jawab kita bersama. Edukasi ini penting agar kebiasaan buang sampah sembarangan bisa dihilangkan," tegas Andi Uke.

Dengan meningkatnya kesadaran warga akan pentingnya kebersihan, Andi Uke optimis bahwa penilaian Adipura tidak lagi menjadi beban. Sebaliknya, kebersihan akan menjadi bagian dari keseharian masyarakat Bulukumba. ****

  • Bagikan