Pemdes Ajak Masyarakat Sukseskan Perayaan Hari Jadi Kambuno

  • Bagikan
Desa Kambuno, Kecamatan Bulukumpa.

BULUKUMPA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Kambuno, Kecamatan Bulukumpa mengajak seluruh masyarakat untuk menyukseskan peringatan hari jadi Desa Kambuno.

Kepala Desa Kambuno, Syahrullah Syam mengatakan pada bulan November mendatang perayaan ke 37 tahun Desa Kambuno akan dilaksanakan.

"Perayaan ini pertama kalinya akan dilaksanakan di Desa Kambuno, selama terbentuknya Desa Kambuno," katanya.

Menurutnya, rencananya perayaan tersebut berlangsung 2-3 November mendatang di Halaman Kantor Desa Kambuno.

"Adapun tema yang disepakati adalah merajut kebersamaan untuk desa yang lebih baik dan berdaya. Perayaan HUT nantinya akan diisi dengan beragam kegiatan," jelasnya.

Sekadar informasi ada beberapa kegiatan yang menjadi rangkaian kegiatan perayaan hari jadi Kambuno, di antaranya lomba menu makanan, lomba membuat halter sapi, lomba menghias telur, peringatan maulid nabi, lomba karaoke, lomba ceramah islami dan lomba membuat gagang parang. (**)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi
  • Bagikan

Exit mobile version