Kades Bira Bantah Pemerintah Tak Perhatikan Liukangloe, Ini Faktanya

  • Bagikan
Pulau Liukangloe (ist)

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID – Kepala Desa Bira, Kecamatan Bontobahari. Kabupaten Bulukumba, Murlawa, membantah pihaknya tak memperhatikan warga di wilayahnya.

Murlawa bahkan mengatakan bahwa perhatian pemerintah, baik dari tingkat desa, kabupaten, hingga provinsi sangat besar.

Sejumlah program pembangunan telah dilaksanakan di pulau tersebut.

Seperti bantuan pembangunan jembatan sandar kapal nelayan dari APBD tahun 2021.

Pada tahun 2022 terdapat program Arsinum (Air Siap Minum) dari Pemprov.

"Tahun 2023 ada pembangunan Polindes, dan tahun 2024 akan ada bantuan mesin ketinting sebanyak 8 unit dari APBDes,” paparnya.

Selain itu, pada tahun 2023, pemerintah juga meningkatkan sarana dan prasarana listrik desa untuk Pulau Liukangloe.

Bahkan, pemerintah Kabupaten Bulukumba di bawah kepemimpinan Andi Muchtar Ali Yusuf da Andi Edy Manaf telah menganggarkan 40 unit rumpon untuk warga di Pulau Liukangloe untuk tahun anggaran 2024.

Terkait nara sumber yang mengeluh di media, Murlawa membantah adanya warga Liukangloe bernama Aprianto.

"Ada 230 KK, kalau nama Aprianto tidak ada di Pulau Liukangloe. Yang ada Syahrianto, Hardianto, Harianto," ungkapnya. ***

  • Bagikan