BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Suasana kelas yang nyaman dan menarik dapat memberikan dampak signifikan pada semangat belajar peserta didik. Hal tersebut disadari oleh peserta didik kelas XII Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Darul Istiqamah Bulukumba yang bergotong royong memperindah ruang kelas.
Dengan semangat kreatif, para peserta didik menciptakan berbagai hiasan untuk menciptakan suasana yang lebih inspiratif dan nyaman dalam belajar.
Wali kelas XII, Asmiati, memberikan arahan kepada para peserta didik untuk mengonsep ruang kelas dengan hiasan yang tidak hanya indah, tetapi juga fungsional dan mendukung pembelajaran.
"Anak-anak, buat kelas ini menarik sedemikian rupa agar tercipta nuansa yang berbeda dari kelas Aliyah lainnya. Susunlah penanggung jawab, petugas kebersihan, Mading kelas, dekorasi dinding, dan yang terpenting, ciptakan suasana yang mendukung pembelajaran, baik dengan kalimat motivator maupun nuansa Islami dalam kelas," jelas Asmiati dalam pengarahannya.
Salah satu peserta didik, Miftahul Jannah, saat ditemui di sela-sela kegiatan menghias kelas, menyampaikan bahwa ruang kelas XII memang sudah digunakan sejak awal Januari, tetapi hiasan-hiasan yang ada masih merupakan peninggalan alumni dari semester sebelumnya.
"Hari ini, kami bersama-sama ingin mempercantik kelas agar terlihat lebih segar dan menarik," tutur Miftahul.
Kegiatan menghias kelas ini berlangsung di ruang kelas XII MAS Darul Istiqamah. Terlihat pada sudut kiri ruang kelas, berbagai dekorasi dan pernak-pernik menghiasi dinding, memberikan nuansa baru yang lebih indah dan menyenangkan bagi para siswa. Hiasan tersebut tidak hanya mempercantik ruang kelas, tetapi juga membawa semangat baru bagi siswa untuk lebih giat dalam belajar.
Inayah, salah satu peserta didik kelas XII yang turut serta dalam kegiatan ini, mengatakan bahwa tujuan utama memperindah ruang kelas adalah menciptakan suasana yang nyaman sehingga dapat meningkatkan semangat belajar mereka.
"Dengan kelas yang indah, kita bisa lebih nyaman belajar. Kelas yang tertata rapi dan menarik juga bisa meningkatkan semangat kita dalam belajar. Tapi, tentu saja, ini semua membutuhkan kerja sama dari teman-teman," ujarnya.
Dekorasi ruang kelas yang dihasilkan para peserta didik merupakan bukti kreativitas mereka dalam menciptakan lingkungan belajar yang positif. Kelas yang tertata dan dihiasi dengan berbagai ornamen menarik seperti kalimat motivasi, nuansa Islami, dan papan Mading, tidak hanya memperindah suasana, tetapi juga memotivasi siswa untuk mencapai prestasi yang lebih baik.
Dengan kelas yang indah dan nyaman, semangat belajar peserta didik kelas XII MAS Darul Istiqamah diharapkan terus meningkat, sehingga mereka dapat meraih prestasi yang gemilang di berbagai mata pelajaran. Kreativitas dan kerja sama dalam menghias ruang kelas ini juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan rasa tanggung jawab dan kebersamaan di antara para peserta didik. ***