Tidak Ada di Calon Lain, Ribuan Warga Ujungbulu Solid Dukung Harapan Baru karena Kinerjanya Sudah Terbukti

  • Bagikan
Kampanye Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Edy Manaf di Lapangan Terang-Terang, Kecamatan Ujungbulu, Senin malam, 28 Oktober 2024

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Ribuan warga kembali memadati kampanye dialogis pasangan calon Andi Muchtar Ali Yusuf (Andi Utta) dan Andi Edy Manaf yang berlangsung di Lapangan Terang-Terang, Kecamatan Ujungbulu, Senin malam, 28 Oktober 2024.

Antusiasme masyarakat yang tinggi mewarnai kampanye ini, yang diinisiasi oleh Relawan Muda dan Influencer Bulukumba. Tidak sekedar hadir namun mereka kompak menyatakan dukungannya terhadap paslon petahana tersebut.

Dalam sambutannya, Andi Utta memaparkan sejumlah capaian pembangunan selama masa kepemimpinannya.

Di antara program yang disebutkan adalah proyek Pantai Merpati, pembangunan gedung Pinisi dan Ammatoa yang kini sedang berjalan, hingga peningkatan kualitas infrastruktur jalan.

Andi Utta juga memaparkan program 1000 rumpon yang hampir selesai, dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan nelayan sekaligus melestarikan lingkungan perairan Bulukumba.

Mengakhiri sambutannya, Andi Utta menyampaikan pantun yang memicu tepuk tangan meriah dari warga yang hadir:

"Jalan-jalan ke Pantai Merpati, lihat cewek cantik yang sedang bersantai, jika ingin dianggap pandai, jangan lupa pilih kami (Andi Utta-Utta-Edy Manaf) di tanggal 27 November nanti," pantun Andi Utta, yang langsung disambut gemuruh tepuk tangan simpatisan.

Sudirman, seorang warga setempat, menyatakan kebanggaannya atas kemajuan pesat pembangunan di Bulukumba di bawah kepemimpinan Andi Utta dan Andi Edy Manaf.

Menurutnya, prestasi tersebut telah menjadikan Bulukumba sebagai daerah yang disegani di Sulawesi Selatan.

“Hanya dalam tiga tahun, pembangunan yang dilakukan sangat luar biasa. Warga daerah lain pun mengakui kemajuan Bulukumba, yang membuat kami bangga,” ujarnya optimis bahwa pasangan tersebut akan menang mutlak dalam Pilkada.

Patehullah, perwakilan Relawan Muda, mengaku tidak menyangka kampanye ini akan dihadiri ribuan warga.

“Kami hanya memperkirakan 700 peserta, tapi antusiasme warga begitu tinggi,” katanya.

Menurut Patehullah, acara tersebut berhasil berkat kerja keras tim yang dilandasi tekad untuk mendukung kemenangan Andi Utta.

Ayu Lestari Hidayat, koordinator influencer Bulukumba, menambahkan bahwa keterlibatannya bersama para influencer dalam tim Harapan Baru adalah bentuk apresiasi terhadap pemerintahan Andi Utta yang dianggap mendukung pemuda, terutama kalangan influencer di Bulukumba.

"Saya bersama teman-teman influencer kenapa mendukung HB karena karena saya melihat jiwanya anak-anak muda influencer itu tercermin dari program-program pemerintahan Andi Utta-Edy Manaf selama ini," ungkapnya.

Kampanye ini mencerminkan tingginya dukungan masyarakat terhadap pasangan Andi Muchtar Ali Yusuf dan Andi Edy Manaf yang diharapkan dapat melanjutkan pembangunan dan membawa Bulukumba ke arah yang lebih maju.****

  • Bagikan

Exit mobile version