Jelang Perekaman Bio Visa, CJH Bulukumba Mulai Validasi Dokumen dan MRTD 

  • Bagikan
Kasi Haji dan Umrah Kemenag Bulukumba, Abdul Hakim Bukhari.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Sebagai bentuk persiapan pemberangkatan CJH (Calon Jemaah Haji) Kabupaten Bulukumba, maka Kemenang Bulukumba mulai melakukan tahapan persiapan dokumen dan MRTD (sistem informasi pengecekan Informasi pasport).

Kasi Haji dan Umrah Kemenag Bulukumba, Abdul Hakim Bukhari mengatakan, Persiapan dokumen sebagai dasar Perekaman Bio Visa bagi Calon Jamaah Haji Bulukumba.

"Saat ini para CJH masi melengkapi dokumen-dokumen untuk penerbitan pasport dan sudah ada proses MRTD," katanya, Senin, 4 November 2024.

Menurutnya, sebagian Jamaah Haji Bulukumba, sekira 25 persen telah memiliki paspor jadi mereka sudah proses MRTD.

"Sementara sekira 75 persen proses verifikasi dokumen atau data diri jamaah  untuk perekaman Bio metrik untuk penerbitan paspor," jelasnya.

Abdul Hakim menambahkan kuota saat ini baru ditarik 80 persen dari kuota normal Bulukumba, karena kuota resmi 2025 untuk Sulsel termasuk Bulukumba masih menunggu Pergub.

"Adapun dokumen yang harus disiapkan CJH saat mengurus paspor, di antaranya  KTP, Kartu Keluarga,  Akta lahir,  Buku Nikah dan Ijazah ( untuk 2 yg terakhir telah memilki)," tutupnya. (**)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi
  • Bagikan