Meriahkan Malam Pergantian Tahun, Disparpora Rencana Gelar Pentas Musik Akhir Tahun

  • Bagikan
Penampilan sanggar seni saorajae

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Bulukumba, berencana melaksanakan kegiatan pentas musik akhir tahun.

Kegiatan yang rencananya di gelar 31 Desember 2024 mendatang ini dalam rangka memeriahkan malam pergantian tahun.

Fungsional Adyatama Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif, Disparpora Bulukumba Andi Aryono mengatakan,  pentas musik akhir tahun ini merupakan kegiatan dibidang pemasaran, pengembangan sumber daya kepariwisataan dan ekonomi kreatif. 

"Kegiatan tersebut telah jauh-jauh hari direncanakan, kemudian juga sejumlah persiapan sudah mulai kita lakukan termasuk soal lokasi," katanya, Minggu, 24 November 2024.

Untuk peserta pentas musik nantinya, pihak penyelenggara rencana mengundang beberapa grup band baik lokal Bulukumba maupun grup band dari Makassar.

"Bagi yang mau  nonton silahkan ke Bira, karena ini terbuka untuk umum, jadi siapapun hadir diperbolehkan," jelasnya.

Rencana kegiatan akan dilaksanakan  di sirkuit titik nol tanjung Bira. Kegiatan serupa juga dilaksanakan di tahun lalu, tetapi di Anjungan Pantai Tanjung Bira (dekat masjid). 

"Adapun tujuan diadakannya kegiatan ini adalah berdampak pada peningkatan pendapatan asli daerah khususnya destinasi wisata Tanjung Bira, selain itu untuk peningkatan perputaran ekonomi masyarakat sehingga berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat itu sendiri," tutupnya. (ria/has/B)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi
  • Bagikan

Exit mobile version