BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Sebanyak 43 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kecamatan Bontobahari akan menerima distribusi logistik pemilihan berupa kotak suara dan bilik suara, Selasa, 26 November 2024.
Menurut Andi Famsury Ketua panwas Bontobahari, menyampaikan bahwa distribusi logistik kotak suara yang berisikan perlengkapan pemungutan suara dan penghitungan suara dan bilik suara yang di angkut dari sekretariat PPK ke PPS kelurahan desa masing-masing, diwilayah kecamatan Bontobahari.
“Terkhusus pulau liukang loe yang merupakan daerah terpencil distribusi logistik kotak suara dan bilik suaranya mendapatkan perlakuan khusus artinya dia pulau liukang yang prioritas atau didahulukan,” kata dia.
Diketahui bahwa di pulau liukang terdapat dua TPS yang berjauhan, dan akses menuju ke dua TPS tersebut menggunakan akses transportasi laut.
“Memungkinkan kita melihat kondisi cuaca dalam distribusi logistik pemilihannya. Sambil menyesuaikan keadaan cuaca baik berangkat ataupun pulang dari pulau liukang loe,” kata dia. (**)