BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pengurus Kwartir Cabang Bulukumba mengadakan Kursus Mahir Dasar Golongan Penggalang tahun 2024 yang di selenggarakan di Aula Kwarcab Kabupaten Bulukumba. Sabtu, 7 hingga 15 Desember 2024.
Kegiatan Kursus Mahir Dasar tahun ini dihadiri oleh Ketua Kwartir Cabang Bulukumba Andi Edy Manaf sekaligus membuka kegiatan secara resmi. Selain itu, turut hadir Andalan dan Tim Pelatih Kwarcab Bulukumba, Ketua Kwarran se Kabupaten Bulukumba, pengurus Dewan Kerja Cabang Pramuka serta para Peserta Kursus Mahir Dasar Kwarcab Bulukumba.
Ketua Panitia Pelaksana kegiatan KMD Golongan Penggalang Handaria menyampaikan Kursus Mahir Dasar tahun ini dilaksanakan mulai tanggal 7 sampai 15 Desember 2024.
"Adapun jumlah peserta sebanyak 50 orang pembina, Putra 12 orang dan putri sebanyak 28 orang," sebutnya.
Sementara itu, Ketua Kwartir Cabang Pramuka Bulukumba Andi Edi Manaf mengungkapkan rasa bangga dengan prestasi luar biasa yang telah diraih bersama dalam kepengurusan ini. Ia tidak ingin menyebutnya sebagai kepemimpinannya semata, tetapi ini adalah buah kerja keras semua. Kebersamaan yang dibangun menjadi fondasi utama keberhasilan ini.
"Salah satu pencapaian besar kita adalah keberhasilan melahirkan "Kampung Pramuka," yang menjadi simbol dedikasi dan komitmen kita untuk masyarakat," ungkapnya.
Lebih lanjut Wakil Bupati Bulukumba itu, menyampaikan bahwa Pramuka di Kabupaten Bulukumba telah mencetak sejarah baru.
Untuk pertama kalinya, memiliki kader Pramuka yang mendapatkan penghargaan nasional. Ini adalah hasil dari pengorbanan dan kerja keras semua pihak. Bahkan, sosok inspiratif di antara untuk tetap memikirkan Pramuka meskipun dalam kondisi sakit atau telah pensiun dari ASN. Jiwa kepramukaan mereka patut menjadi teladan.
"Kami berharap Pramuka ke depan semakin berperan dalam perubahan sosial, terus menjadi teladan, dan membawa nilai-nilai positif bagi masyarakat. Transformasi ini membutuhkan komitmen bersama agar Pramuka tetap relevan dan menjadi garda depan dalam membangun bangsa," harapnya.
Akhir kata, Ia mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan dukungan kakak-kakak sekalian.
"Semoga kebersamaan dan kerja keras ini menjadi modal besar untuk melanjutkan langkah-langkah kita dalam mengembangkan Pramuka di masa mendatang," tutupnya.
Sekedar diketahui, kegiatan tersebut diawali dengan penyematan tanda peserta kursus serta penyerahan tunggul latihan yang dilanjutkan dengan penancapan kapak oleh pimpinan Kursus Mahir Dasar Golongan Penggalang tahun 2024. ***