NASIONAL, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID - Pemecatan Shin Tae-yong banyak menyisakan kenangan. Termasuk diantaranya Nova Arianto yang merasa kehilangan juru taktik yang selama ini ditemani join mengatur strategi garuda Indonesia.
Nova Arianto asisten Shin Tae-yong di Tim Garuda Indonesia U-17. Di akun IG miliknya @Novarianto30 menyampaikan pesan dan ungkapan terima kasih kepada Shin Tae-yong dan berharap tetap menjadi bagian dari keluarga sepak bola Indonesia.
"Sukses di manapun berada Coach Shin Tae-yong dan coaching staff semua, tetaplah menjadi keluarga besar sepak bola Indonesia dan berharap kita bisa bertemu kembali di lain kesempatan untuk bersama sama melihat sepak bola Indonesia yang lebih berprestasi ke depannya," demikian dikutip akun IG Novarianto.
"Kami merasa beruntung dengan kehadiran coach selama hampir 5 tahun di tim nasional. Tim nasional selama ini menjadi tanggung jawab kami untuk memperbaikinya," lanjut Nova Arianto.
Merespon postingan Nova Arianto, melalui kolom komentar. Mantan pelatih Timnas Indonesia berpaspor Korea Selatan itu menitipkan pesan agar menjaga pemain lokal. Itu disampaikan usai permohonan maaf diucapkan terlebih dahulu.
"Terima kasih Nova dan saya minta maaf tidak bisa mencapai akhir. Jaga pemain lokal kita dan pergilah ke Piala Dunia. Sampai jumpa lagi dan terima kasih atas kebersamaan kita," tulis Shin Tae-yong membalas komentar Nova Arianto di media sosial.
PSSI mengumumkan secara resmi berakhirnya kerja sama mereka dengan Shin Tae-yong per Senin (6/1/2025). Keputusan ini tergolong mengejutkan sebab STY sejatinya baru saja diikat kontrak anyar oleh federasi sepak bola Tanah Air pada Juni 2024 lalu.
(del/has/c)