Pemdes Bontobulaeng Tetapkan 10 KPM BLT-DD

  • Bagikan
Penyaluran BLT-DD di Desa Bontobulaeng, Kecamatan Bulukumpa.

BULUKUMPA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Bontobulaeng, Kecamatan Bulukumpa, tahun ini kembali mengalokasikan anggaran untuk BLT-DD.

"Bantuan ini merupakan upaya pemerintah, dalam menangani kemiskinan ekstrim," kata Kades Bontobulaeng, Rais H Abdul Salam, Rabu 8 Januari 2025.

Menurutnya, BLT-DD diberikan kepada 10 KPM, yang merupakan warga kurang mampu, lansia dan juga orang tua tunggal.

"Para KPM ini tersebar di lima dusun, jadi masing-masing 2 KPM per dusun," jelasnya.

Rais menambahkan bahwa besaran dana yang akan diterima nantinya oleh KPM sebesar Rp 300 ribu per bulan, selama setahun.

"Kami berharap para KPM bisa memanfaatkan dengan sebaik-baiknya bantuan dana yang diterima nantinya. Bisa digunakan untuk membeli sembako, berobat ataupun ditabung dan dijadikan  modal usaha," tutupnya. (**)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi
  • Bagikan

Exit mobile version