GOWA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID - Komandan Distrik Militer (Dandim) Kabupaten Gowa 1409, Letkol Inf Heri Kuswanto mengimbau masyarakat agar berhati-hati penipuan rekrutmen anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Imbauan itu bersamaan dengan rencana Kodam XIV/Hasanuddin membuka pendaftaran rekrutmen Tamtama PK TNI-AD Gelombang I Tahun 2025.
"Saya menegaskan untuk menjadi anggota TNI-AD dari mulai proses pendaftaran, seleksi hingga dinyakatan lulus menjadi anggota prajurit semua gratis tidak dipungut biaya apapun, jadi kalau nanti saat tes ada oknum meminta sejumlah uang, segera laporkan ke pihak panitia, itu semua adalah modus penipuan," tegas Heri Kuswanto, Jumat, 24 Januari 2025.
Heri Kuswanto menjelaskan, tahapan rekrutmen dimulai dari seleksi administrasi, pemeriksaan kelengkapan dan keabsahan dokumen persyaratan.
Selanjutnya, seleksi kesehatan, pemeriksaan fisik dan mental untuk memastikan calon peserta dalam kondisi sehat, tes jasmani, pengujian kemampuan fisik seperti lari, pull-up, sit-up, dan renang, tes psikologi dan evaluasi terhadap kepribadian.
Lalu dilanjutkan dengan minat dan potensi calon peserta, wawancara, penilaian terhadap motivasi, integritas, dan kesesuaian calon peserta dengan nilai-nilai TNI-AD.
“Kami berharap dapat menjaring calon prajurit yang tidak hanya memiliki fisik yang kuat, tetapi juga memiliki mental yang tangguh, disiplin, dan berdedikasi tinggi.” papar Heri Kuswanto.
(del/has/c)