BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Sebagai bentuk dukungan terhadap program ASTA-AKSI yang digagas oleh Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, MTsN 6 Bulukumba menggelar kegiatan penanaman pohon pelindung di lingkungan madrasah, Senin, 3 Maret 2025.
Kepala MTsN 6 Bulukumba, Ansar Saenal, mengungkapkan kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang hijau, asri, dan nyaman bagi seluruh warga madrasah.
Penghijauan ini merupakan langkah nyata dalam menjaga keseimbangan ekosistem serta meningkatkan kualitas udara di sekitar madrasah.
“Penanaman pohon ini tidak hanya sekadar memperindah lingkungan, tetapi juga sebagai bentuk edukasi kepada siswa agar lebih peduli terhadap kelestarian alam. Kami ingin menanamkan budaya cinta lingkungan sejak dini,” ujar Ansar Saenal dalam sambutannya.
Lebih lanjut, Ansar Saenal menjelaskan bahwa penghijauan ini memiliki banyak manfaat, seperti memberikan keteduhan, mengurangi polusi udara, serta mencegah erosi dan banjir. Dengan adanya pohon pelindung, diharapkan suasana belajar di madrasah menjadi lebih nyaman dan kondusif.
"Kegiatan ini melibatkan seluruh warga madrasah, termasuk guru, siswa, dan tenaga kependidikan. Mereka secara gotong-royong menanam berbagai jenis pohon pelindung di sekitar area madrasah," tambahnya.
Ansar Saenal berharap program ini dapat terus berkelanjutan. Tidak hanya menanam, tetapi juga merawat pohon-pohon ini agar manfaatnya bisa dirasakan dalam jangka panjang.
"Dengan adanya penghijauan ini, MTsN 6 Bulukumba berkomitmen untuk mendukung gerakan madrasah sehat dan berwawasan lingkungan, sejalan dengan semangat ASTA-AKSI yang dicanangkan oleh Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan," harapnya. ***