BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Polres Bulukumba menggelar pembacaan Surat Yasin dan doa bersama di Masjid Namirah Polres Bulukumba, Kamis, 13 Maret 2025.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Program Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) yang rutin dilaksanakan setiap hari Kamis usai apel pagi. Kegiatan itu juga dalam rangka meraih keberkahan di bulan suci Ramadan.
Selain itu, kegiatan tersebut juga sejalan dengan program Kapolda Sulsel untuk meningkatkan iman, takwa, serta memperkuat spiritualitas personel Polri.
Pembacaan Surat Yasin dipimpin oleh Kabag SDM Polres Bulukumba, AKP Syamsul Bahri dan diikuti oleh seluruh jamaah yang hadir.
Turut serta dalam kegiatan ini Wakapolres Bulukumba Kompol Syafaruddin, para pejabat utama (PJU), perwira, bintara, serta ASN lingkup Polres Bulukumba.
Setelah pembacaan Surat Yasin, kegiatan ditutup dengan doa bersama, memohon keberkahan, perlindungan dari segala mara bahaya, serta kelancaran dalam menjalankan tugas kepolisian.
Wakapolres Bulukumba, Kompol Syafaruddin, berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas spiritual personel Polri, menjadikan mereka lebih dekat dengan Tuhan Yang Maha Esa, serta memperkuat mental agar lebih tangguh dan stabil dalam menghadapi berbagai tantangan tugas.
"Semoga setiap diri kita yang hadir di masjid ini mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad SAW di hari akhir," ujar Kompol Syafaruddin.
Membaca Surat Yasin di bulan Ramadan memiliki banyak keutamaan, di antaranya mendapatkan pahala berlipat ganda, memperoleh ampunan dari Allah SWT, serta membawa keberkahan dan kemudahan dalam segala urusan.****