KSP Berkat Bulukumba Laksanakan Tradisi Pembagian Paket Lebaran untuk Anggota

  • Bagikan
Penyaluran paket lebaran kepada anggota KSP Berkat.

Laporan: Fitriani Salwar

BULUKUMBA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri, Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Berkat Bulukumba kembali melaksanakan tradisi tahunan pembagian paket Lebaran kepada anggotanya. Pada hari Senin 17 Maret 2025 lalu, penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Ketua KSP Berkat Bulukumba, Dr. Ir. H. Andi Makkasau, ST, MM, di hadapan pengurus dan anggota lainnya.

Kegiatan ini tidak hanya terpusat di kantor utama, tetapi juga berlangsung serentak di seluruh kantor cabang dan cabang pembantu yang tersebar di berbagai wilayah di Pulau Sulawesi. Dr. Andi Makkasau mengungkapkan bahwa tahun ini, sebanyak 33.429 anggota berhak menerima paket Lebaran sebagai bentuk perhatian dan dukungan dari KSP Berkat.

"pemberian paket ini merupakan komitmen kami untuk terus memperhatikan kesejahteraan anggota. Setiap tahun, kami berusaha menghadirkan kebahagiaan melalui tradisi ini, agar semua anggota dapat merayakan Idul Fitri dengan penuh syukur," kata  Dr. Andi Makkasau, yang akrab disapa Karaeng Lompo.

Ketua KSP Berkat menambahkan bahwa kegiatan ini juga berfungsi untuk mempererat hubungan antara pengurus dan anggota, menciptakan rasa kebersamaan yang lebih kuat di antara mereka.

"kami berharap kegiatan ini dapat menjadi momen untuk menjalin tali persaudaraan yang lebih erat," jelasnya.

Paket Lebaran yang dibagikan ini mendapat respon positif dari anggota, yang merasa diperhatikan dan dihargai oleh pengurus koperasi. Banyak anggota yang menilai kegiatan ini sebagai bukti nyata dari komitmen KSP Berkat Bulukumba dalam membangun hubungan yang harmonis.

Pembagian paket Lebaran ini merupakan bagian dari program sosial yang rutin dilaksanakan oleh KSP Berkat Bulukumba. Dengan kegiatan ini, koperasi tidak hanya memberikan manfaat langsung kepada anggotanya, tetapi juga menegaskan nilai-nilai gotong royong dan kepedulian terhadap sesama yang menjadi landasan utama dalam dunia koperasi. (***)

  • Bagikan

Exit mobile version