BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pondok Pesantren As’adiyah Mabbarakka yang berlokasi di Kirasa, Desa Palambarae, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, menggelar acara Halal Bi Halal yang melibatkan seluruh pengurus, pembina, dan orang tua santri, Senin, 7 April 2025.
Kegiatan ini menjadi momen istimewa pasca-Ramadan untuk mempererat tali silaturahmi antar komponen pesantren. Terlihat seluruh orang tua santri hadir dengan penuh semangat, menunjukkan dukungan nyata terhadap proses pendidikan dan pembinaan anak-anak mereka di lingkungan pondok.
Dalam sambutannya, Pimpinan Pondok, Ustadz Armayadi, mengungkapkan rasa syukur atas kehadiran seluruh wali santri dan menekankan pentingnya sinergi antara pihak pesantren dan orang tua dalam mendidik generasi penerus.
“InsyaAllah, bersama para pembina, kami akan terus memaksimalkan pembinaan terhadap santri. Karena merekalah yang kelak akan menjadi penerus perjuangan di bidang pendidikan, sosial, dan keagamaan,” ujarnya.
Ia juga menegaskan komitmen Ponpes As’adiyah Mabbarakka untuk terus melahirkan santri yang tidak hanya unggul dalam ilmu pengetahuan, tetapi juga beradab dan berkarakter kuat.
Acara yang berlangsung penuh kekeluargaan ini ditutup dengan ramah tamah dan dialog ringan antara pengurus pondok dan para orang tua. Suasana hangat dan penuh harapan menyelimuti setiap percakapan yang terjalin.
Sebagai bagian dari pengembangan pendidikan berbasis nilai-nilai Islam, Pondok Pesantren As’adiyah Mabbarakka terus membuka pendaftaran santri baru.
“Mari daftarkan putra-putri kita di Pondok Pesantren As’adiyah Mabbarakka, untuk pendidikan yang menanamkan adab sebelum ilmu,” ajak Ustadz Armayadi. (sum/has/**)