Ketua DPRD Bulukumba Hadiri Musrenbang RPJPD

  • Bagikan
Foto: H Rijal Ketua DPRD Bulukumba, saat menghadiri RPJPD. (mad)

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bulukumba, H. Rijal, menghadiri kegiatan Musrenbang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Bulukumba Tahun 2025-2045 dan Rapat Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Daerah Kabupaten Bulukumba Triwulan I Tahun Anggaran 2024.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD, H. Rijal, menyampaikan harapannya terkait pelaksanaan kegiatan penyusunan rancangan RPJPD Kabupaten Bulukumba 2025-2045.

"Kami berharap bahwa hal yang menjadi catatan dalam proses pembahasan dapat menjadi perhatian bagi tim penyusun. Selain itu kita semua juga tentu berharap agar tim penyusun dapat mengkaji berbagai aspek,  yang menjadi potensi dari pembangunan Kabupaten Bulukumba kedepaannya karena RPJPD yang disusun akan menjadi dasar pembanguan Kabupaten Bulukumba kedepannya,” ucap dia.

Sementara itu, Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf mengungkapkan bahwa Musrenbang RPJPD 2025-2045 ini merupakan tahapan dalam perencanaan pembangunan Kabupaten Bulukumba. Rencanan jangka panjanh daerah adalah rancangan untuk menuju Indonesia Emas 2045.

"Kegiatan pda hri ini merupakan tahapan penyusunan RPJPD yang disusun untuk jangka waktu 20 tahun kedepan, serta langkah dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 kedepannya. Karena itu, diperlukan kajian mendalam dalam mengkaji RPJPD 20 tahun kedepan, dan untuk mencapaik Indonesia Emas harus direnacanakan dengan matang dan untuk mencapainya kita harus fokus pada peningkatan  perekonomian masyarakat Bulukumba,” jelas dia.

Lebih lanjut, Andi Utta juga menjelaskan berbagai isu yang harus menjadi perhatian dalam proses penyusunan RPJPD ini.

"Pemerintah juga fokus pada isu kemiskinan, pendidikan dan kesehatan dan karena itu peningkatan perekonomian masyarakat tentu dapat meningkatkan kulaitas dan kesejahteraan masayarakat,” tambahnya.

Di akhir sambutannya, Bupati Bulukumba juga mengharapkan adanya upaya peningkatan berbagai potensi yang dimiliki oleh Kabupaten Bulukumba.

"Peningkatan potensi daerah adalah solusi dalam upaya penigkatan kesejahteraan masyarakat baik di tingkat desa, kecamatan dan bermuara pada tingkat Kabupaten, dan saya harap seluruh tim penyusun dapat bekerja sama, berpadu sehingga menghasilkan dokumen yang berkualitas, dengan mengacu pada data yanh akurat dan analisis yang tajam,” kata dia.

“Prencanaan RPJPD yang disusun ini akan menjadi rujukan bagi Kabupaten Bulukumba menuju Indonesia Emas 2045 yang lebih tangguh dan sejahtera karena itu diperlukan komunikasi dan koordinasi dari berbagai pihak untuk mewujudkan hal tersebut,” jelasnya.

Kegiatan tersebut, turut dihadiri oleh Dandim 1411 Bulukumba, Kapolres Bulukumba dan OPD se-kabupaten Bulukumba serta perwakilan camat dan kelurahan.  (mad/has/b)

  • Bagikan

Exit mobile version