Tim SLRT Dinsos Bulukumba Lakukan Verval Data Bansos di Desa Salassae

  • Bagikan
Tim SLRT Dinsos saat berkunjung ke Desa Salassae, Kecamatan Bulukumpa.

BULUKUMPA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Salassae, Kecamatan Bulukumpa, menerima kunjungan dari Tim Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu (SLRT) Dinas Sosial Kabupaten Bulukumba, Senin pagi ini, 14 April 2025.

Kunjungan ini dalam rangka pelaksanaan verifikasi dan validasi (verval) data penerima manfaat sejumlah program bantuan sosial, seperti PKH, BPNT, dan PBI APBD.

Kegiatan verval ini menjadi langkah penting untuk memastikan bahwa bantuan sosial benar-benar tepat sasaran dan diterima oleh warga yang berhak.

Kepala Desa Salassae, Gito Sukamdani, menegaskan pentingnya profesionalisme dalam pelaksanaan kegiatan ini.

"kami sangat berharap agar tim verval ini dapat menjalankan tugasnya dengan sungguh-sungguh, profesional, dan penuh tanggung jawab. Hasil dari kegiatan ini akan sangat menentukan kualitas data yang nantinya digunakan dalam merumuskan kebijakan program pengentasan kemiskinan," ujarnya.

Gito juga mengajak seluruh pihak untuk mendukung terciptanya satu data yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.

"mari bersama kita wujudkan satu data yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan, demi tercapainya program perlindungan sosial yang tepat sasaran," tambahnya.

Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Bulukumba untuk terus memperkuat sistem perlindungan sosial yang inklusif dan berkelanjutan. (***)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi
  • Bagikan