BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Amaliah Ramadan yang digelar Cabang Dinas Pendidikan Wilayah V (Bulukumba-Bantaeng) resmi ditutup. Kegiatan yang diisi lomba hafalan Alquran juz 1-3 dan pembuatan film pendek itu diikuti sejumlah sekolah tingkat SMA, SMK, dan SLB.
Berdasarkan hasil lomba, untuk jenis lomba hafalan Alquran juz 1-3 kategori SMA, juara 1 diraih Muh. Rafli Kasim (SMAN 1 Bantaeng). Kemudian juara 2 diraih Afini Istiqamah (SMAN 1 Bantaeng), dan juara 3 diraih Lulu Aqila Ahmad (SMAN 1 Bulukumba).
Sementar di kategori SMK, juara 1 diraih Dewi Santi (SMKS Terpadu Syekh Muhammad Jafar Banyorang Bantaeng) dan juara 2 diraih Annisa Tri Lestari (SMKS Al-Furqan Bantaeng). Kemudian juara 3 diraih Anugrah Satria Kasman (SMKN 3 Bulukumba).
Untuk jenis lomba pembuatan film pendek kategori SMA, juara 1 diraih Syahraeni (SMAN 9 Bulukumba), juara 2 Noorul Nabila Rezky (SMAN 1 Bantaeng), dan juara 3 Pratiwi Khaerunnisa (SMAN 11 Bulukumba). Sementara kategori SMK, juara 1 diraih Aidil (SMKN 11 Bulukumba), juara 2 Niswati (SMKN 9 Bulukumba), dan juara diraih Asmaul Husna (SMKN 1 Bulukumba).
Sementara untuk kategori SLB jenis lomba pembuatan film pendek, juara I diraih oleh siswa SLBN 1 Bulukumba atas nama Muh. Daffa Arrahman.
Ketua PGRI Bantaeng, Syafruddin, yang menutup lomba mengapresiasi pelaksanaan lomba keagaman ini. Meski diakui terkesan mendadak, namun menurutnya, hasil yang diperoleh luar biasa.
"Hal ini menujukkan adanya potensi yang luar biasa dan kerja-kerja bersama dari kita semua. Terkhusus kepada seluruh panitia pelaksana sehingga dari awal sampai pada penutupan berjalan dengan baik dan sukses,” ucap Kepala UPT SMAN 4 Bantaeng ini mewakili Kacabdisdik Wilayah V, Haris.(*)