Mahasiswi Tewas Dilindas Truk Saat Hendak ke Kota Berbelanja Kebutuhan Lebaran

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Masyarakat dihebohkan dengan peristiwa kecelakaan maut di sekitar jembatan Lembang, Kelurahan Kalumeme, Kecamatan Ujung Loe, Kabupaten Bulukumba, Kamis, 20 April 2023.

Sempat beredar video amatir yang memperlihatkan kondisi korban yang sangat tragis, diduga bagian kepalanya terlindas mobil truk.

Berdasarkan informasi yang dihimpun RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, korban bernama Asmira perempuan berusia 21 tahun, warga Baralihe, Desa Paccarammengan, Kecamatan Ujung Loe.

Korban tersebut merupakan salah seorang mahasiswi di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Gazali Kabupaten Bulukumba.

Kasat Lantas melalui Kanit Lakalantas Polres Bulukumba, Ipda Syarif dikonfirmasi mengungkapkan bahwa korban yang mengendarai motor diduga tertabrak mobil truk.

"Korban dari arah Ujungloe menuju kota, sementara mobil truk dari arah sebaliknya, TKP nya di jembatan Lembang, Kelurahan Kalumeme, Ujungloe, sekitar pukul 13.00 WITA," kata Ipda Syarif kepada RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, beberapa jam setelah kejadian.

Korban meninggal dunia di tempat, menurut Ipda Syarif, korban mengalami luka berat di bagian kepala dan di bagian perut.

"Terakhir korban sudah berada di RSUD (Andi Sultan Dg Radja). Sudah ada pihak keluarga dan pihak kampus yang juga turut mendampingi," katanya.

Syarif mengungkapkan, berdasarkan keterangan dari adik korban, sebelumnya korban memberitahu adiknya bahwa dia hendak ke kota untuk berbelanja persiapan lebaran.

Diketahui, korban hanya tinggal bersama saudaranya karena kedua orang tuanya sedang merantau di luar negeri.

"Jadi yang dampingi korban ada saudaranya dan juga didampingi oleh pak KH. Tjamiruddin selaku pihak kampus Al-Gazali," kata Syarif.

Sementara itu, pengendara truk terduga pelaku diketahui merupakan lelaki berinisial RJ usia 26 tahun, warga Kabupaten Gowa.

Truk yang dikendarai oleh RJ merupakan kendaraan operasional pengangkut pakan ternak dari Kabupaten Gowa, sementara RJ merupakan supir yang dipekerjakan oleh pemilik truk.

Saat ini RJ bersama barang bukti mobil truk telah diamankan di Kantor Satlantas Polres Bulukumba.

"Terkait bagaimana penyebab kecelakaan kami masih mendalami lebih jauh. Jadi kami belum bisa menyimpulkan penyebabnya. Intinya kecelakaan itu yang menyebabkan korban meninggal dunia di tempat," jelas Syarif.

Syarif mengungkapkan TKP memang merupakan area rawan kecelakaan, bahkan beberapa waktu lalu juga terjadi kecelakaan yang mirip dengan peristiwa tersebut.

"Sebenarnya di lokasi kami sudah pasang spanduk imbauan, tapi dicopot oleh orang yang tidak dikenal," ujarnya.

Syarif mengimbau agar peristiwa kecelakaan di Jembatan Lembang dijadikan pembelajaran bagi pengendara lain.

"Tetap berhati-hari kalau berkendara, apalagi kondisi jalanan yang berkelok harus berhati-hati," tukasnya. (ewa/has/B)

  • Bagikan