Kades Karama Diduga Korban Pemukulan

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Jusman Kepala Desa (Kades) Desa Karama, Kecamatan Rilau Ale, Kabupaten Bulukumba, diduga menjadi korban pemukulan oleh oknum warganya sendiri.

Jusman melaporkan seorang warganya perempuan berinisial LJ atas dugaan penganiayaan yang dialaminya.

Saat dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Jusman mengungkapkan bahwa kejadian pemukulan terhadapnya terjadi saat dia melayat ke rumah duka salah satu warganya pada Rabu, 19 Juli 2023 siang.

"Tadi (19 Juli 2023) jam 11 (siang) kejadiannya di rumah duka wargaku, saya ceritanya pergi melayat dan dia (terlapor) ada juga di situ di rumah duka," kata Jusman.

Jusman menceritakan bahwa dirinya dipukuli oleh terlapor menggunakan tangan kosong. "Saya sempat menghindar jadi tanganku ji nadapat," ungkapnya.

Tidak berhenti sampai di situ, setelah peristiwa pemukulan itu terlapor juga mengeluarkan kata-kata kasar kepada Jusman.

Jusman menduga bahwa terlapor memiliki dendam pribadi terhadap dirinya sehingga nekad melakukan aksinya tersebut.

"Dia (LJ) memang dendam ke saya karena (saya) pernah jadi saksi dalam persidangan harta warisan suaminya, karena suaminya itu keponakan saya," ungkapnya.

Jusman telah melaporkan kasus ini ke pihak berwajib dalam hal ini kepolisian setempat.

Kasat Reskrim Polres Bulukumba, AKP Abustam yang dikonfirmasi mengaku belum menerima laporan dari Jusman.

"Laporannya belum sampai ke meja saya," singkat AKP Abustam saat dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID. (ewa/has/B)

  • Bagikan