Satlantas Bulukumba Sosialisasi Kesadaran Berlalulintas di Kampus

  • Bagikan
Sosialisasi kesadaran berlalu lintas oleh personel Satlantas Polres Bulukumba di salah satu kampus.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Hari kesembilan Operasi Zebra Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bulukumba melakukan sosialisasi dan edukasi di kampus yang ada di Kabupaten Bulukumba, Selasa, 12 September 2023. Kegiatan bertajuk 'Police Goes to Campus' dipimpin  Kanit Gakkum Satlantas Polres Bulukumba, Ipda A Syarif Alqadri, didampingi Kanit Kamseltibcarlantas, Ipda Nasrun.

Ipda Syarif Alqadri mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah rangkaian pelaksanaan kegiatan operasi Zebra Pallawa tahun 2023 di wilayah Kabupaten Bulukumba.

"Dalam pelaksanaan Operasi Zebra ini, selain melaksanakan penertiban dan penegakan hukum, juga digelar sosialisasi dan edukasi kepada seluruh elemen masyarakat, guna mendukung kegiatan operasi berjalan lancar," ungkapnya.

Goes to Campus, kata Ipda Syarif, dilaksanakan agar masyarakat khususnya para mahasiswa paham dan mengerti akan keselamatan berlalulintas, sehingga dapat mendukung dan membantu Polri memberikan pemahaman kepada masyarakat.

Selain itu, kegiatan tersebut juga bertujuan meningkatkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, sebagai upaya menurunkan atau meminimalisir angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas.

"Kami berharap mahasiswa dapat menjadi pelopor keselamatan berlalulintas, dengan mendukung kegiatan Operasi Zebra ini dalam rangka menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas)," pungkas Ipda Syarif Alqadri. (**)

Penulis: Baso MarewaEditor: Suparman
  • Bagikan