BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Satu lagi pendukung setia Kacamatayya pada Pilkada Bulukumba 2020 yang kini justru beralih mendukung pasangan calon (Paslon) Harapan Baru Jilid 2.
Dia adalah Andi Amril, atau yang akrab disapa Andi Ame, yang pada Pilkada 2020 dikenal sebagai pendukung garis keras Tomy Satria Yulianto. Namun, pada Pilkada 2024 ini, Andi Ame memilih untuk berada di barisan terdepan mendukung Andi Muchtar Ali Yusuf (Andi Utta) dan Andi Edy Manaf.
Dukungannya kepada paslon yang dikenal dengan tagline Harapan Baru tersebut ditegaskan oleh Andi Ame saat terlibat langsung dalam kampanye perdana di Desa Bontobulaeng, Kecamatan Bulukumpa, Kamis, 26 September 2024.
Meskipun Tomy Satria Yulianto kembali mencalonkan diri di Pilkada Bulukumba 2024, keputusan Andi Ame untuk mendukung Harapan Baru didasarkan pada hasil nyata yang dirasakan masyarakat dari kepemimpinan Andi Utta dan Andi Edy Manaf selama ini.
"Alasan saya sangat sederhana, karena pembangunan Harapan Baru ini betul-betul terbukti. Dan manfaatnya dirasakan oleh masyarakat," ujar Andi Ame ketika ditemui RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID di sela-sela kegiatan kampanye Paslon Harapan Baru di Lapangan Desa Bontobulaeng.
Sebagai tokoh masyarakat di Desa Bontobulaeng, Andi Ame menyatakan komitmennya untuk mendukung penuh dan memenangkan Paslon Harapan Baru, khususnya di desanya.
Menurutnya, dukungan untuk Andi Utta dan Andi Edy Manaf di Desa Bontobulaeng sangat solid dan optimis akan memberikan kemenangan besar.
"Kalau di Desa Bontobulaeng, saya sangat HB akan menang di sini dengan suara 70 sampai 80 persen dari total wajib pilih. Apalagi memang di sini nyata pembangunannya yaitu jalanan yang baru diperbaiki di pemerintahanya," tegas Andi Ame.****