BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Kepala Madrasah Aliyah Yayasan Pendidikan Pesantren Indonesia (MA YPPI) Kabupaten Bulukumba Hardiani memberikan apresiasi penghargaan kepada sejumlah peserta didik yang berhasil menorehkan prestasi diberbagai event kompetisi pada bulan suci Ramadan lalu.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman madrasah baru-baru ini sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian siswa.
Hardiani mengatakan penyerahan penghargaan ini merupakan agenda rutin di MA YPPI Kabupaten Bulukumba setiap kali ada siswa yang berhasil meraih prestasi dalam berbagai ajang.
"Tradisi ini tidak hanya sebagai bentuk penghargaan atas usaha siswa, tetapi juga sebagai cara untuk memotivasi siswa lainnya agar berani tampil, berkembang, dan terus mengasah potensi mereka," ungkapnya.
Hardiani menjelaskan bahwa pada bulan Ramadhan lalu, sejumlah siswa MA YPPI berhasil menorehkan prestasi membanggakan. Dalam ajang lomba keagamaan yang diselenggarakan oleh SMAN 7 Bulukumba, tim Musabaqah Syarhil Qur’an (MSQ) yang terdiri dari Ihsan, Andika, dan Syahrul Gunawan meraih Juara 1 tingkat SMA/Sederajat.
"Pada ajang Festival Ramadhan Jepuru, Andika juga berhasil meraih predikat Remaja Islami Berprestasi Terbaik Tahun 2025. Tim MSQ kembali menunjukkan prestasi dengan meraih Juara 2 dalam festival yang sama, dan Ihsan meraih Juara 3 cabang Tilawah. Berkat total perolehan ini, MA YPPI pun berhasil menyabet Juara Umum 3 dalam festival tersebut," sebutnya.
Hardiani, memberikan apresiasi tinggi kepada para siswa dan pembina atas dedikasi dan semangatnya sehingga dapat mencetak banyak prestasi.
“Kami sangat bangga dengan prestasi yang diraih anak-anak kami. Ini adalah bukti bahwa siswa MA YPPI mampu bersaing dan tampil membanggakan, tidak hanya dalam bidang akademik, tapi juga keagamaan. Kami akan terus mendukung setiap upaya yang bisa menumbuhkan karakter unggul dan religius dalam diri peserta didik,” ujar Hardiani.
Dengan adanya apresiasi terbuka seperti ini, MA YPPI berharap seluruh siswa dapat semakin termotivasi untuk berprestasi dalam berbagai bidang dan menjadikan madrasah sebagai wadah tumbuhnya generasi unggul yang berakhlak mulia, cerdas, dan mandiri. (sum/has/**)