OSIS SMKN 4 Bulukumba Sukses Gelar Literasi Al Qur’an

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- OSIS SMK Negeri 4 Kabupaten Bulukumba sukses melaksanakan Literasi Al Qur’an Goes to School. Kegiatan dengan tema "Menumbuhkan Karakter dan Akhlak Generasi Muda Dengan Tarbiyah Islamiyah", itu berlangsung pada Sabtu, 27 Januari 2024.

Kegiatan tersebut dihadiri 31 siswa dari kelas X hingga XII, dengan menghadirkan narasumber dari OKP, Pelajar, Ust. Nur Alamsyah, S.H, Ust. Alfian Uwais, S.H dan Ust. Khairul Mahfud, S.Pd. Kegiatan ini bekerja sama dengan Himpunan Pelajar Muslim Indonesia (HILMI) dan Ikatan Pelajar Muslimah Indonesia (IPMI) Bulukumba.

Wakasek Kesiswaan SMKN 4 Bulukumba, Basri Aras, mengungkapkan, kegiatan ini telah menjadi bagian integral dari budaya sekolah. Peserta didik dan tenaga pendidik aktif terlibat dalam kegiatan mengaji, belajar Al Qur’an intensif, serta kegiatan Ramadhan mengaji.

"Alhamdulillah sekolah kami sudah lama menerapkan dan mencanangkan Gerakan Literasi Al Qur’an seperti kegiatan mengaji 15 menit sebelum pelajaran dimulai, belajar Al Qur’an intensif pekanan, Jumat mengaji, maupun kegiatan Ramadhan mengaji," ujarnya.

Basri Aras, menjelaskan bukan hanya peserta didik, tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan juga rutin dan aktif belajar Al-Qur’an melalui metode dirosah. Kelanjutan kegiatan ini nantinya akan menggandeng HILMI Bulukumba dan IPMI Bulukumba.

Kerja sama akan dituangkan dalam MoU membuka jalan bagi kolaborasi yang lebih erat dalam memperkuat keorganisasian serta mendukung kegiatan rohis. Pada dasarnya, kata Basri, secara pribadi maupun lembaga bersyukur dan berterima kasih serta menyambut baik atas adanya rencana kolaborasi program kegiatan OSIS khususnya divisi Kerohanian Sekolah.

"Kami berharap, agar peserta didik semakin dekat dan cinta dengan Al Qur’an, OSIS SMKN 4 Bulukumba menegaskan komitmen mereka untuk terus membangun generasi muda yang berkarakter, berakhlak mulia, dan mencintai Al Qur’an," harapnya. (**)

Penulis: SUMARNI Editor: SUPARMAN
  • Bagikan