Tuntaskan ATS, PKBM Mattirobaji Gencarkan Sosialisasi

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Mattirobaji, Kabupaten Bulukumba, terus berupaya mewujudkan kualitas pendidikan non formal yang lebih baik. Salah satunya dengan gencar melakukan berbagai kegiatan baik itu sosialisasi maupun aktifitas belajar mengajar bersama warga belajar.

"Saat ini kami tengah fokus bagaimana meningkatkan kinerja dan kualitas PKBM Mattirobaji agar jauh lebih baik dari sebelumnya," ungkap Kepala PKBM Mattirobaji, Fatmawati, Senin, 29 Januari 2024.

Fatmawati menjelaskan, salah satu langkah yang dilakukan saat ini dengan menyisir anak yang tidak sekolah. Mereka akan disalurkan ke PKBM Mattirobaji untuk memperoleh pendidikan setara dengan SD, SMP dan SMA.

"Kami gencar melakukan sosialisasi pendataan anak tidak sekolah secara door to door, memberikan pemahaman terkait adanya sekolah non formal ini. Agar mereka tertarik untuk kembali menempuh pendidikan," terangnya.

Fatmawati mengungkapkan, sekarang ini PKBM Mattirobaji membina sebanyak 273 peserta didik di masing-masing tingkatan. Untuk Paket C setara SMA sederajat mulai kelas X sampai XII sebanyak 145, Paket B setara SMP sederajat mulai kelas VII sampai IX sebanyak 85, dan Paket A SD sederajat mulai kelas V sampai VII sebanyak 43 orang.

"Kami berharap dengan adanya program yang kami lakukan terkait ATS bisa menuntaskan angka anak tidak sekolah di Kabupaten Bulukumba dan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di lembaga non formal," tutupnya. (***)

Penulis: SUMARNI Editor: SUPARMAN
  • Bagikan