Bupati Bulukumba Dukung Program Desa Cahaya Kahayya

  • Bagikan
Andi Utta saat menyerahkan bantuan listrik gratis secara simbolis kepada salah satu perwakilan warga Desa Kahayya

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf mendukung program Desa Cahaya Kahayya. Dukungan itu disampaikan saat menghadiri kegiatan Voluntrip Desa Cahaya di Desa Kahayya, Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba, Kamis, 22 Februari 2024.

Dalam kegiatan tersebut PT.PLN (Persero) UP3 Bulukumba melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN menyalurkan sejumlah program bantuan untuk masyarakat Desa Kahayya.

Program yang disalurkan antara lain, bantuan bedah rumah, listrik gratis, bantuan pengembangan usaha, sambako, bantuan untuk guru mengaji, serta bantuan beasiswa untuk anak sekolah.

Dalam sambutannya, Andi Utta mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran PLN dan berbagai pihak sehingga program bantuan Yayasan Baitul Maal PLN ini dapat dilaksanakan di Desa Kahayya.

Andi Utta menyampaikan bahwa keberadaan infrastruktur dan pasokan listrik yang memadai sangat penting artinya bagi kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat, terutama dalam hal peningkatan kesejahteraan masyarakat.

"Hari ini adalah hari yang sangat spesial bagi warga yang menjadi pelanggan baru, oleh karena aliran listrik PLN sudah bisa dinikmati dengan aman dan nyaman," ucap Andi Utta.

Andi Utta menegaskan bahwa Pemerintah Bulukumba senantiasa mendukung upaya-upaya PLN untuk mempertajam programnya dalam menghadapi berbagai tantangan dan peluang ke depan. 

"Begitu pula kepada masyarakat, kami berharap dapat berpartisipasi untuk menjaga infrastruktur jaringan PLN, termasuk bagaimana melakukan penghematan penggunaan listrik," tukasnya.****

  • Bagikan