102 Peserta Didik MTsN 1 Ikut Assesmen Madrasah

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Sebanyak 102 peserta didik MTsN 1 Kabupaten Bulukumba mengikuti Assesmen Madrasah atau Ujian Akhir mulai Senin 22 April hingga 6 Mei 2024.

Kepala MTsN 1 Kabupaten Bulukumba, Muhammad Asdar menyampaikan sejak Senin 22 April dilaksanakan ujian praktek empat mata pelajaran diantaranya Penjaskes, Prakarya, BTQ dan Seni Budaya. 

"Ujian praktek ini merupakan rangkaian Assesmen Madrasah. Dilaksanakan guna untuk mengukur potensi dan minat siswa sehingga diharapkan dapat menempatkan siswa pada bidang keahlian yang tepat," ujarnya, Selasa, 23 April 2024.

Muhammad Asdar juga menuturkan untuk pelaksanaan Assesmen Madrasah berbasis android dijadwalkan tanggal 29 April 2024. Asesmen Madrasah merupakan salah satu bentuk evaluasi yang dilakukan oleh Madrasah untuk menguji ketercapaian kompetensi siswa sesuai dengan standar yang ditentukan. Penyelenggaraan Asesmen Madrasah (AM) sendiri mengacu pada Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Nomor 723 tahun 2024 tentang Prosedur Operasional Penyelenggaraan Asesmen Madrasah.

"Dalam asesmen ini, seluruh mata pelajaran yang akan dilaksanakan asesmen. Asesmen Madrasah di MTsN 1 Bulukumba diselenggarakan dengan berbasis komputer dan Android. Hal ini dilakukan untuk mengurangi penggunaan kertas dalam pelaksanaannya. Kami berharap semoga AM berjalan lancar dan sukses dan semua peserta didik dinyatakan lulus 100 persen dengan nilai yang memuaskan," harapnya. (sum/has/B)

Penulis: SumEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan