Peringati World Glaucoma Week RSUD H.Andi Sulthan Daeng Radja Gelar Penyuluhan Kesehatan Mata

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Dalam rangka memperingati World Glaucoma Week atau Pekan Glaukoma Sedunia, RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba menggelar penyuluhan kesehatan mata yang bertempat di ruang tunggu poli rawat jalan, Kamis 13 Maret 2025.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang bahaya glaukoma dan pentingnya deteksi dini guna mencegah kebutaan akibat penyakit ini.


Paparan Materi oleh dr. Aisyah Muhlisah, Sp.M., M.Kes. Dalam penyuluhan ini, dr. Aisyah Muhlisah, Sp.M., M.Kes, sebagai pemateri utama, menjelaskan berbagai aspek mengenai glaukoma, termasuk pengertian, penyebab, dan dampaknya terhadap kesehatan mata.

“Glaukoma adalah suatu penyakit yang ditandai oleh kumpulan gejala peningkatan tekanan bola mata yang disertai kerusakan saraf optik dan penyempitan lapang pandang. Jika tidak ditangani dengan baik, glaukoma dapat menyebabkan kebutaan permanen,” jelas dr. Aisyah dalam pemaparannya.

Ia juga menekankan pentingnya deteksi dini dan pemeriksaan rutin, terutama bagi mereka yang memiliki faktor risiko seperti riwayat keluarga dengan glaukoma, usia di atas 40 tahun, tekanan darah tinggi, dan penyakit mata lainnya.

Tak hanya sebatas penyuluhan, Poli Mata RSUD Bulukumba juga menggelar pemeriksaan kesehatan mata gratis bagi peserta yang hadir. Pemeriksaan ini bertujuan untuk mendeteksi dini gejala glaukoma serta memastikan kondisi kesehatan mata masyarakat secara umum.

Selain itu, dalam kegiatan ini juga dilakukan pemberian kacamata baca secara cuma-cumakepada pasien yang membutuhkan. Program ini disambut dengan antusias oleh masyarakat, terutama bagi mereka yang mengalami gangguan penglihatan namun memiliki keterbatasan dalam mendapatkan akses kacamata.

Kegiatan ini terselenggara atas kerja sama dan sinergi antara Poli Mata dan Instalasi Humas-PKRS RSUD Bulukumba. Dengan adanya program seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan mata serta rutin melakukan pemeriksaan ke dokter spesialis mata.

Melalui peringatan World Glaucoma Week, RSUD Bulukumba berkomitmen untuk terus mengedukasi masyarakat serta memberikan pelayanan kesehatan yang optimal, khususnya dalam pencegahan dan penanganan glaukoma.

Dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya kesehatan mata, diharapkan angka kebutaan akibat glaukoma dapat ditekan, dan masyarakat bisa menjalani kehidupan dengan penglihatan yang lebih baik. ***

  • Bagikan