Dai Cilik SDN 160 Tarampang Tampil Dihadapan Jamaah

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Sejumlah siswa atau dai cilik SD Negeri 160 Tarampang Kabupaten Bulukumba, tampil di masjid-masjid sekitar sekolah membawakan ceramah selama bulan suci ramadan.

Guru SDN 160 Tarampang Bulukumba, Harniah menyampaikan penampilan siswa tersebut sebagai bentuk implementasi dari hasil pembinaan oleh guru SDN 160 Tarampang Bulukumba. Memasuki bulan Ramadan, beberapa siswa dibina untuk dapat melaksanakan kegiatan safari ramadan yakni membawakan ceramah di masjid yang berada di sekitar sekolah.

"Ini merupakan program yang pertama kalinya diselenggarakan dengan mengambil masing-masing perwakilan setiap kelas mulai dari kelas II sampai VI. Alhamdulillah hingga saat ini sudah ada lima siswa kami yang tampil menyampaikan ceramah di masjid dihadapan jamaah bahkan ada yang sudah tampil di masjid hingga tiga kali," ungkapnya, Minggu, 31 Maret 2024.

Harniah menjelaskan program ini bertujuan menumbuhkan sikap percaya diri siswa di depan banyak orang. Karena seperti diketahui banyak siswa yang pintar tapi mereka tidak punya kepercayaan diri. Olehnya itu, pihaknya mengambil inisiatif dengan menghadirkan program tersebut.

"Mereka sangat antusias mengikuti program ini yang mana kami selalu menekankan bahwa intinya adalah bagaimana kalian mampu berdiri didepan umum. InsyaAllah sebagai bentuk apresiasi tentu kami akan memberikan penghargaan sehingga siswa lainnya juga termotivasi untuk ikut dalam kegiatan safari Ramadan ini," bebernya.

Pihaknya berharap semoga dengan adanya kegiatan safari Ramadhan tahun ini dapat membangun rasa percaya diri anak-anak dan berinovasi untuk meningkatkan kompetensinya dalam menghafal dan mempelajari ilmu-ilmu Agama untuk bekal mereka dan juga menanamkan nilai-nilai karakter dan moral baik di sekolah maupun di lingkungan sekitar. (sum/has/B)

Penulis: SumarniEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan