Pemdes Benteng Palioi Programkan Peningkatan Jalan Tani

  • Bagikan
Pembangunan infrastruktur di Desa Benteng Palioi, Kecamatan Kindang.

KINDANG, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Desa Benteng Palioi, Kecamatan Kindang, memprogramkan pembangunan infrastruktur jalan. Salah satunya berupa pembangunan rabat beton atau pengecoran.

Kepala Desa Benteng Palioi, Syarifuddin mengatakan peningkatan jalan tersebut berupa pengencoran jalan tani.

"Lokasinya di Dusun Borong Papu, rencananya jalan tani yang dibanguni rabat beton sepanjang 200 meter," katanya, Kamis, 18 April 2024.

Menurutnya, anggaran yang digunakan untuk perbaikan jalan tersebut merupakan anggaran dana desa.

"Karena itu merupakan ruas jalan desa, maka anggaran yang digunakan adalah anggaran desa. Ini telah disepakati melalui musyawarah," jelasnya.

Syarif menambahkan, sebelumnya jalan tani tersebut sudah lama dirintis dan sudah dimanfaatkan oleh masyarakat.

"Agar lebih mudah lagi dilalui maka diprogramkankalah pengecoran, kami mengharapkan peran aktif warga dalam setiap kegiatan pembangunan di desa, termasuk pada pengecoran nantinya," tutupnya. (ria/has/B)

Penulis: Fitriani SalwarEditor: Haswandi Ashari
  • Bagikan