AM Sukri Jadi Tim Pemenangan Nasional Capres 2024

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID — Sejumlah figur dan tokoh nasional mulai bergerilya membentuk tim pemenangan Pilpres 2024 sampai di tingkat kabupaten. Tensi Pilpres pun tidak hanya terasa di ibu kota besar, di daerah bahkan sudah beberapa relawan Pilpres terbentuk. Di Kabupaten Bulukumba misalnya tak luput dari sasaran pembentukan tim pemenangan Bakal Calon Presiden.

Di Bulukumba setidaknya ada dua tim bakal calon presiden yang telah menggelar deklarasi yakni Barisan Millenial Anies Baswedan dan Gabungan Petani Nelayan untuk Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Bahkan salah satu tokoh perpengaruh di Bulukumba, menjadi bagian tim pemenangan nasional salah satu Bakal Calon Presiden.
Adalah Mantan Bupati Bulukumba, AM Sukri Sappewali, didaulat menjadi Bendahara Nasional Anies for Presiden 2024.

Itu disampaikan oleh mantan bupati dua periode itu, Sabtu akhir pekan lalu. Andi Sukri Sappewali Manggabarani, mengaku telah mengantongi Surat Keputusan (SK) jabatan barunya itu.

“Iya, saya ditunjuk sebagai bendahara nasional Anies for Presiden 2024. SK-nya sudah ada,” beber Sukri.

Setelah diberikan amanah, Sukri mengaku tengah menyiapkan rencana dukungan logistik.

“Saya juga akan bergerak di daerah, untuk bagaimana mendulang dukungan ke Pak Anies,” tambahnya.

Sekadar diketahui, belum lama ini melalui Silaturahim Keluarga Besar PYM Ishak Manggabarani Karaeng Mangeppe, Rumpun Arung Matoa Wajo, menyematkan Marga Manggabarani ke AM Sukri Sappewali. (Faj).

  • Bagikan