BREAKING NEWS: Ratusan Honorer Nakes Bulukumba Gelar Aksi, Minta Pendaftaran Ulang Non ASN dan Stop Intimidasi

  • Bagikan

BULUKUMBA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID-- Sekitar 500-an honorer tenaga kesehatan yang tersebar di 21 Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) di kabupaten Bulukumba menggelar aksi, Selasa 1 November 2022.

Dari Pantauan RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, aksi tersebut diawali dengan arak-arakan di beberapa jalan protokol di Bulukumba menuju Kantor Dinas Kesehatan yang berada di Kompleks BTN I, selanjutnya mereka bergerak di depan Kantor DPRD Bulukumba, untuk menyampaikan aspirasi. Banyaknya massa aksi membuat jalur trans provinsi yang terletak di depan Gedung DPRD mengalami kemacetan lantaran massa menutup sebagian bahu jalan.

Dalam aksinya, Arman Cote, yang mendampingi aksi ratusan honorer Nakes berharap agar masalah yang dihadapi ratusan tenaga honorer kesehatan disikapi serius DPRD dengan melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP).

"Ini baru di tenaga kesehatan, belum satpol kita akan kawal terus, " ujarnya. Senada juga disampaikan, Parman salah satu koordinator Nakes, kepada RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, dia mengatakan aksi tersebut dilakukan karena adanya dugaan permainan yang dilakukan oknum BKPSDM dalam pendataan.

"Ada kan link pendaftaran, saat kita koordinasi ke BKPSDM katanya itu hoax, intinya kita menduga ada perlakuan berbeda, di kabupaten tetangga sebut saja bantaeng dan Sinjai, itu teman-teman disana tidak ada masalah padahal link pendaftaran terpusat, " katanya. Hingga berita ini diterbitkan, aksi demostrasi masih berlangsung. (*)

  • Bagikan