Kirab Budaya Warnai Perayaan Hari Jadi

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Suasana meriah menghiasi Lapangan Pemuda Bulukumba pada Minggu, 4 Februari 2024, ketika ribuan orang bergabung dalam Kirab Budaya sebagai salah satu acara unggulan dalam rangka perayaan Hari Jadi Bulukumba ke-64.

Kirab Budaya bukan hanya sekadar jalan santai biasa, melainkan sebuah persembahan kebanggaan terhadap budaya khas Kajang, Bulukumba, yang tercermin dalam setiap langkah para peserta yang mengenakan pakaian serba hitam.

Peserta Kirab Budaya, yang terdiri dari masyarakat Bulukumba yang dikelompokkan berdasarkan kecamatan dan instansi, berhasil tampil memukau dengan seragam yang khas dan uniknya masing-masing.

Setiap kelompok memamerkan kebudayaan mereka dengan mengenakan pakaian adat yang mencerminkan kekayaan warisan daerah.

Meskipun gerimis hujan melanda, antusiasme ribuan peserta tetap terpancar jelas. Mereka dengan semangat berjalan menyusuri kota Kabupaten Bulukumba, menciptakan pemandangan yang memukau dan menghidupkan keanekaragaman budaya.

Rute perjalanan kirab yang menarik membuat acara semakin berkesan, sebelum akhirnya mencapai puncaknya di Pantai Merpati. Pesona pantai yang indah menjadi penutup yang sempurna untuk Kirab Budaya ini.

Kabid Humas Diskominfo Bulukumba, Andi Ayatullah Ahmad menyampaikan harapannya bahwa Kirab Budaya dapat menjadi kebanggaan dalam memperingati Hari Jadi Bulukumba yang ke-64 tahun.

Andi Ayatullah mengatakan, Kirab Budaya tidak hanya menjadi acara sekedar hiburan, tetapi juga sebuah wujud kecintaan dan penghargaan terhadap kekayaan budaya yang dimiliki oleh masyarakat Bulukumba.

"Semoga kegiatan semacam ini dapat terus memperkokoh dan merayakan identitas budaya kita," ujar Andi Ayatullah Ahmad dengan penuh semangat. (ewa/has/B)

Penulis: BASO MAREWA Editor: HASWANDI ASHARI
  • Bagikan