Pj Bupati Pimpin Rapat Internal Sambut Kunker Kapolda Sulsel

  • Bagikan

SINJAI, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai terus melakukan persiapan terkait rencana kunjungan kerja (Kunker) Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan (Sulsel), Inspektur Jenderal (Irjen) Rian Djajadi di Kabupaten Sinjai.

Hal itu ditandai dengan digelarnya rapat persiapan di ruang kerja Bupati yang dipimpin langsung Penjabat (Pj) Bupati Sinjai, T.R Fahsul Falah, Sabtu, 20 Januari 2024 siang.

Dalam arahannya, Pj Bupati Sinjai T.R Fahsul Falah menekankan kesiapan jajarannya terkait kunker tersebut. Mengingat kunker Irjen Rian Djajadi yang pertama kali sejak dilantik menjadi Kapolda Sulsel pada 14 Desember 2023 lalu.

Termasuk mempersiapkan segalanya yang telah masuk dalam agenda kunker Kapolda. Salah satunya peninjauan dan rencana peresmian alun-alun Sinjai Bersatu.

“Ini menjadi poin penting dalam persiapan penyambutan Bapak Kapolda Sulsel yang pertama kalinya sejak resmi dilantik. Kita berharap kedatangan pak Kapolda nanti menjadi spirit bagi semua masyarakat Sinjai,” pungkasnya.

Rencananya Kapolda Sulsel Irjen Rian Djajadi bakal berkunjung ke Bumi Panrita Kitta’ julukan daerah Kabupaten Sinjai pada Rabu, 24 Januari 2024 mendatang.

Hadir dalam rapat internal Pemkab Sinjai mulai dari Sekda Sinjai, Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, hingga Kabag Setdakab Sinjai.

Sehari sebelumnya rapat persiapan penyambutan Kapolda Sulsel, Irjen Rian Djajadi juga dilakukan bersama pihak Kepolisian Resor (Polres) Sinjai yang dihadiri Kapolres Sinjai AKBP Fery Nur Abdullah beserta para pejabat utama dan perwira Polres Sinjai. (mul/has/B)

Penulis: MAULANA RAHIM Editor: HASWANDI ASHARI
  • Bagikan