Juandy Raih 3 Ribu Suara, Golkar Pastikan Kursi di Dapil 1 Bulukumba

  • Bagikan
Juandy Tandean

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Caleg petahana Golkar dapil 1 Bulukumba (Ujungbulu-Ujung Loe), Juandy Tandean berpeluang besar untuk lanjut ke periode kedua sebagai Anggota DPRD Kabupaten Bulukumba.

Juandy Tandean yang maju bersama ketua Golkar, Nirwan Arifuddin di dapil 1 Bulukumba sudah hampir dipastikan meraih kursi DPRD Kabupaten Bulukumba.

Berdasrakan rekapitulasi sementara dari timnya, Juandy sendiri saat ini sudah mengumpulkan lebih dari 3 ribu suara figur.

"3.000 lebih ini suara figur, di luar suara partai," ujar Juandy saat dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID, Kamis, 15 Februari 2024.

Kendati demikian, Juandy masih belum ingin memaparkan berapa total suara Partai Golkar khusus di dapil Ujungbulu-Ujungloe.

Sementara itu, LO Golkar Bulukumba, Aswar Suhud yang dikonfirmasi menyampaikan bahwa saat ini pihaknya masih sementara menunggu hasil rekapitulasi suara dari saksi partai.

"Sementara dirampungkan dulu semua data tiap kecamatan. Nanti diumumkan resmi begitu kata ketua," tukas Aswar.****

  • Bagikan