Baznas Bersama Komunitas KKB Salurkan Sembako untuk Lansia Dhuafa 

  • Bagikan
Penyaluran sembako untuk warga kurang mampu di Kecamatan Bontobahari.

BULUKUMBA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Bulukumba bersama komunitas Kerukunan Keluarga Bontobahari (KKB) menyalurkan paket sembako untuk lansia dhuafa di dua kelurahan di Kecamatan Bonto Bahari.

Program ini rutin dilaksanakan setiap bulannya. Diberikan kepada kaum dhuafa secara bergantian dengan menyambangi setiap rumah lansia penerima manfaat. 

Terdapat 10 lansia yang diberikan paket sembako. Diantara 10 penerima ini, terdapat 1 penyandang disabilitas. 

"Saya kodong bu baru kali ini dapat bantuan sembako, maka dari itu saya sangat berterima kasih kepada Baznas Bulukumba karena masih perhatian kepada orang seperti saya," tutur Asri Mappiratu salah seorang Lansia penerima bantuan, Minggu, 3 Maret 2024.

Sementara itu, Anggota Komunitas KKB Sabar, menyampaikan bahwa kegiatam ini sudah berjalan 3 bulan berkolaborasi dengan Baznas.

"Menyalurkan sembako Lansia, jadi sekitar

 30 paket selama 3 bulan ini, kami dari KKB melaporkan setiap bulan dan dipercayakan oleh Baznas," tutupnya. (ria/has/B)

  • Bagikan