Momen Hari Jadi Bulukumba 4 Februari, Warga Diimbau Serentak Berpakaian Hitam-hitam

  • Bagikan

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Tidak lama lagi Hari Jadi Kabupaten Bulukumba ke-63 Tahun. Hari Jadi Bulukumba akan diperingati pada Sabtu tanggal 4 Februari 2023 mendatang.

Sebagai bagian dari memperingati hari jadi, seluruh warga Bulukumba diimbau untuk mengenakan pakaian hitam-hitam agar memperkenalkan budaya yang ada di Bulukumba yaitu budaya adat Kajang.

Selain itu, warga Bulukumba juga diharapkan memasang umbul umbul dan spanduk sehingga peringatan Hari Jadi Bulukumba semakin semarak yang dimulai pada tanggal 1 sampai 6 Februari 2023.

Himbauan ini disampaikan melalui Surat Edaran Bupati Nomor : 188.6/173/Umum tentang Himbauan dalam Rangka Memperingati Hari Jadi ke-63 Kabupaten Bulukumba Tahun 2023.

Berikut Surat Edaran Bupati Bulukumba yang mengharapkan kepada seluruh ASN, Pegawai Instansi Vertikal, BUMN/BUMD, Lembaga Swasta, Camat, Lurah, Kepala Desa, Pimpinan Perguruan Tinggi,
Kepala UPT Satuan Pendidikan Formal TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA dan SMK, kepala Puskesmas serta segenap masyarakat Kabupaten Bulukumba untuk :

  1. Memasang umbul – umbul dan spanduk dengan tema Hari Jadi, di sekitar kantor serta di wilayah
    masing – masing mulai tanggal 1 – 6 Februari 2023.
  2. Menggunakan pakaian hitam – hitam pada hari Sabtu, 4 Februari 2023.
  3. Khusus satuan pendidikan formal agar memerintahkan peserta didik, tenaga pendidik dan tenaga kependidikan untuk memakai pakaian hitam – hitam pada tanggal 4 Februari 2023.
  4. Melakukan pembersihan halaman di sekitar tempat tinggal masing – masing.

Kabid Humas Diskominfo Bulukumba Andi Ayatullah Ahmad menyampaikan bahwa puncak peringatan Hari Jadi pada tahun 2023 ini akan digelar di Lapangan Pemuda. Beberapa rangkaian acara juga sudah dipersiapkan oleh panitia pelaksana, seperti zikir dan tausiah pada hari Jumat 3 Februari atau usai shalat Jumat di Masjid Islamic Center Dato' Tiro.

"Ada juga pameran UMKM di pantai Merpati mulai tanggal 2 sampai 5 Februari," ungkap Andi Ulla sapaan akrabnya.

Lanjut Andi Ulla, Bupati Bulukumba mengharapkan peringatan Hari Jadi menjadi momentum untuk memperkenalkan budaya Adat Kajang Bulukumba. Tepat pada momen hari jadi, serentak warga Bulukumba diminta mengenakan pakaian adat Kajang atau berpakaian hitam-hitam. Tidak hanya berlaku bagi ASN, termasuk bagi swasta, serta masyarakat umum. "Pada hari Sabtu, usai peringatan hari jadi di lapangan Pemuda, akan digelar karnaval budaya pada sore harinya," tambahnya.

Untuk diketahui tema Hari Jadi Kabupaten Bulukumba ke-63 yaitu Bersama Lebih Kuat untuk Bulukumba Tercinta.(rls)

  • Bagikan