Ingin Edy Manaf Lanjutkan Pengabdian, Keluarga dan Simpatisan Ambil Formulir Bakal Calon di PKS

  • Bagikan
Keluarga dan simpatisan Edy Manaf saat mengambil formulir bakal calon di PKS Bulukumba, Rabu, 17 April 2024.

BULUKUMBA, RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Keluarga dan simpatisan mengambil formulir untuk Andi Edy Manaf di PKS, Rabu, 17 April 2024. Itu dilakukan sebagai bentuk dorongan agar Andi Edy Manaf maju kembali sebagai kontestan di Pilkada Bulukumba 2024.

Pengambilan formulir untuk Edy Manaf itu dilakukan oleh Andi Ardyansyah Adnan Manaf selaku pihak keluarga, serta Muhammad Nasir dan Khalid Saefullah selaku pihak relawan.

Andi Ardyansyah atau yang akrab disapa Andi Didi menyampaikan bahwa pengambilan formulir tersebut dilakukan tanpa sepengetahuan Edy Manaf.

"Ini murni gerakan relawan bersama keluarga. Sebagai bentuk dorongan kami agar Andi Edy Manaf maju kembali sebagai calon di Pilkada 2024," ujar Andi Didi

Andi Didi mengungkapkan bahwa inisiatifnya tersebut muncul setelah mendengar masukan dari sejumlah tokoh masyarakat di 10 kecamatan di Kabupaten Bulukumba.

"Kami bersama keluarga dan relawan didorong oleh tokoh masyarakat agar mengambilkan formulir untuk Andi Edy Manaf," katanya.

Andi Didi mengungkapkan bahwa formulir tersebut akan diberikan kepada Andi Edy Manaf agar mendaftar secara resmi sebagai bakal calon di PKS.

"Harapan kami ini bisa menjadi penguatan bagi Andi Edy Manaf agar maju kembali. Karena kami meyakini masih banyak yang menginginkan beliau untuk tetap mengabdi," harap Andi Didi.

Terkait apakah akan maju sebagai calon bupati atau kembali menjadi wakil, menurut Andi Didi itu kembali pada keputusan Andi Edy Manaf.

Sementara itu, Andi Edy Manaf yang dikonfirmasi RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID mengungkapkan bahwa pengambilan formulir itu tanpa sepengetahuannya.

Kendati demikian, Andi Edy Manaf tetap mengapresiasi niat baik dari relawan serta keluarganya yang mendorongnya maju sebagai kontestan pada Pilkada Bulukumba 2024.

"Tentu ini bukan persoalan, dan menurut saya ini adalah niat baik yang mesti kita apresiasi," ujar Andi Edy.

Terkait apakah akan maju kembali baik itu sebagai calon bupati atau wakil bupati, Andi Edy Manaf belum mau menyatakan sikap.

"Untuk saat ini masih banyak tugas yang harus saya selesaikan bersama Pak Bupati. Kami fokus dulu untuk mengabdi baru kemudian kita bicara Pilkada," tukasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD PKS Bulukumba, Lukman, juga membenarkan bahwa pihak relawan dan keluarga telah mengambil formulir untuk Edy Manaf.

Terkait apakah formulir yang diambil itu untuk bakal calon bupati atau wakil bupati, menurut Lukman itu akan diketahui setelah dilakukan pengembalian oleh yang bersangkutan.

Lukman menjelaskan bahwa untuk pengambilan formulir di PKS memang bisa diwakili oleh siapa saja. Namun pada saat pengembalian atau pendaftaran resmi harus dilakukan oleh calon bersangkutan atau jika berhalangan bisa diwakili dengan menyertakan surat kuasa.

"Untuk pengambilan (formulir di PKS) memang tidak harus bakal calon yang bersangkutan. Tapi kalau pengembalian atau pendaftaran secara resmi harus dilakukan oleh calon yang bersangkutan kecuali jika berhalangan bisa diwakili dengan menyertakan surat kuasa," jelas Lukman.

Sejauh ini sudah ada enam orang yang mengambil formulir di PKS Bulukumba, namun baru Isnayani yang melakukan pengembalian secara resmi.

"Setelah melakukan pengembalian, baru kita melangkah ke tahap berikutnya. Seperti wawancara, survei, dan seterusnya hingga penetapan," tukasnya.****

  • Bagikan